Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ras Muhammad Ingin Jadi Produser

Kompas.com - 18/08/2014, 21:46 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com -- Ras Muhammad tidak puas hanya menjadi penyanyi. Suatu hari nanti, ia ingin menjadi produser rekaman dan memiliki label sendiri untuk membantu mengangkat musisi reggae di Tanah Air.

”Saat ini, musik reggae di Indonesia sudah sangat berkembang. Komunitasnya banyak sekali, tetapi belum banyak promotor yang melirik mereka,” ungkap Ras saat ditemui di acara pentas rumahan Komunitas Bunyi, Sabtu (16/8/2014), di Menteng Jakarta Pusat.

Menurut Ras, kreativitas musisi reggae dan perkusi di Indonesia sangat unik karena sering memasukkan unsur-unsur musik dan instrumen asli Indonesia.

Reggae bisa berkembang luas selama ini karena dukungan komunitasnya sendiri. Persaudaraan di antara komunitas ini sangat kuat dan saling mendukung, termasuk mengadakan pentas bersama. Musisi reggae sekarang ini memang lebih sering bermain di komunitas-komunitas.

Tahun 2011, kata Ras, komunitas reggae mengadakan festival besar yang melibatkan seluruh musisi reggae dan perkusi yang ada di Indonesia. Namun, festival tersebut belum mampu menjaga kontinuitas karena persoalan dana.

Komunitas Bunyi adalah perkumpulan musisi reggae dan perkusi yang ingin membangun tradisi maju bersama. Mereka sepakat untuk mengadakan kegiatan pentas bareng, diskusi karya, workshop, dan lain-lain terkait musik reggae. Malam itu, Ras sebagai penyanyi reggae yang sudah dikenal di luar negeri datang untuk menunjukkan dukungannya.

Untuk terus mempromosikan musik reggae rasa Indonesia, Ras baru saja merilis album internasional pada 5 Juli lalu berjudul Salam. Ia berkolaborasi dengan musisi reggae Jamaika dan Jerman, seperti Kabaka Piramid dan Dean Frazer. Ada 16 lagu yang direkam di album yang dirilis oleh salah satu label musik Jerman itu.

”Rekamannya masih dalam bentuk digital dengan media USB,” tutur Ras.

Minggu depan, 24 Agustus 2014, Ras akan pentas bareng musisi reggae lain di Kemang. (Lusiana Indriasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com