Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Jokowi Difilmkan Lagi

Kompas.com - 01/09/2014, 16:01 WIB
Ichsan Suhendra

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Cerita perjalanan hidup Gubernur DKI Jakarta yang terpilih menjadi Presiden RI 2014-2019, Joko Widodo atau Jokowi, kembali dilayarlebarkan oleh produser eksekutif film KK Dheeraj. Film tentang Jokowi kali ini berjudul Jokowi Adalah Kita.

Dheeraj mengaku dirinya merupakan penggemar sejati Jokowi dan alasan itu cukup untuk membulatkan maksudnya untuk membuat film mengenai Jokowi.

"Saya sayang sama dia, bangga dia bisa jadi RI 1, apalagi ini didukung relawannya. Hati saya merasa harus buat (film itu). Ketika sudah buat, baru puas," kata Dheeraj ketika diwawancara di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Senin (1/9/2014).

Dheeraj menunjuk Rony Mepet menjadi sutradara film tersebut, sementara Joko Nugroho, Binsar Sihombing, dan Hilman Mutasi menjadi penulis skenarionya. Jajaran nama itu membuat KK yakin Jokowi Adalah Kita akan memenuhi ekspektasi dirinya dan para pendukung lain mantan Wali Kota Solo, Jawa Tengah, itu.

"Tim riset ada 15 orang dan saya juga pilih penulis yang berbobot, seperti Hilman. Saya berharap bisa maksimal hasilnya," kata Dheeraj lagi.

SEmentara itu, Ben Joshua dipercaya berperan sebagai Jokowi dan Sylvia Fully sebagai Iriana.

Menurut Dheeraj, film yang dijadwalkan akan ditayangkan akhir 2014 tersebut akan berkisah tentang perjalanan karier Jokowi tanpa menyinggung soal politik.

"Enggak (mengangkat sisi politik), karena memang ini perjalanan dia dari gubernur jadi presiden. Perjalanan itu yang kita ambil, kenapa beliau mau menerima mandat jadi presiden, bagaimana beliau menang," terang Dheeraj.

Dheeraj sebelum ini menjadi produser eksekutif film Jokowi The Living Legend, yang dirilis pada 2013. Namun, menurut Dheeraj, Jokowi Adalah Kita bukan sekuel dari film sebelumnya mengenai Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau