Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Febrian Ingin Belajar dari Katy Perry

Kompas.com - 07/05/2015, 18:43 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis musik Rio Febrian (34) mengaku tak menggemari lagu-lagu yang dinyanyikan vokalis dari AS, Katy Perry. Kendati begitu, Rio punya alasan untuk menonton konser Prismatic World Tour 2015 yang akan digelar Perry di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, Banten, pada 9 Mei 2015 nanti. 

"Kayaknya gue nonton. Gue enggak terlalu suka sih lagunya. Tapi gue ngikutin. Panggungnya dan tata cahayanya itu aku pelajari ketika nonton. Selain memang menghibur kuping juga. Itu referensi buat gua. Belajar sih sebenarnya," ungkap Rio dalam wawancara di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (6/5/2015).

Kepopuleran Perry dari segi musik dan aksi panggung yang menghipnosis dunia, membuat Rio penasaran. Hal inilah yang akhirnya ingin ia pelajari dari Perry sebagai seorang entertainer.

"Polanya seperti apa sih bikin musik kayak gini, sampai worldwide suka sama dia. Pengin tau dia (Katy) seperti apa komunikasinya dengan penonton, surprise, itu mau gue pelajarin. Karena kan kadang di atas panggung kita udah ngerasa ngasih terbaik, tapi kan mungkin penonton belum ngerasa. Itu yang harus dipelajari," tuturnya.

Rasa penasaran Rio kian bertambah setelah mengetahui bahwa Perry merancang sendiri seluruh konsep dari tata panggung hingga visual untuk konsernya di ICE nanti.  "Makanya itu dia. Sekarang itu udah saatnya si penyanyi juga bisa turun langsung," kata Rio.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com