Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Helloween Bikin Para Penonton Meloncat-loncat

Kompas.com - 22/10/2015, 21:51 WIB
Yulianus Febriarko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Band power metal asal Hamburg, Jerman, Helloween menggebrak panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam. Mereka membuat para penonton meloncat-loncat dengan tangan mengepal ke udara.

Tepat pukul 20.00 WIB sebuah dekorasi berupa balon angin berbentuk Patung Liberty berwajah monster labu khas logo Helloween mulai mengembang. Tulisan Helloween menjadi sebuah latar yang menunjukkan bahwa mereka siap memberi titah kepada para penggemar lewat lagu-lagu mereka.

"Hello Jakarta, here we go!!!," seru sang vokalis, Andi Deris, yang malam itu mengenakan t-shirt hitam bergambar pentolan band KISS, Genne Simmons.

Setelah itu, Deris memberi komando kepada rekan-rekannya untuk meluncurkan "Eagle Fly Free" sebagai lagu pembuka. Lagu tersebut ada dalam album Keeper of The Seven Keys Part. 2, yang mereka rilis pada 1988. Sontak para penonton yang kebanyakan berusia paruh baya ikut menyanyi bersama.

Setelah "Eagle Fly Free", hit andalan "Dr.Stein", dari album yang sama, ditembakkan oleh mereka. Para penonton kembali terbakar. Mereka meloncat-loncat dengan tangan mengepal di udara.

Deris masih menunjukkan taji dengan suara lengkingan khasnya. Michael Weikath dan Sascha Gerstner, yang memegang kendali gitar, bergantian mencabik-cabik senar gitar mereka dengan ganas dan penuh semangat. Bergantian pula mereka memainkan gitar pada bagian solo dalam lagu tersebut.

Sementara itu, pemain bas Markus Grosskopf dan sang drummer, Daniel Löble, gagah menjaga tempo dan memberi tenaga untuk lagu itu.

"Glad to be here, you people doing great! Say yeah!!! Say yeah!!!," teriak Deris pada akhir lagu diikuti suara gemuruh para penonton yang menirukan seruannya itu.

"Suatu kehormatan bisa kembali lagi ke sini. Kami ke sini untuk tur album terbaru kami, My God-Given Right. Jadi, kami membawakannya malam ini," ujar pria berambut pirang dan gondrong itu sebelum memuntahkan "My God-Given Right".

Lagu ketiga yang merupakan lagu baru tersebut tak menghentikan langkah para penonton untuk membuat paduan suara. Bahkan, Deris dan kawan-kawan menyediakan bagian khusus pada lagu itu untuk para penonton menyanyi bersama.

"Wow! It's fantastic, Jakarta! Thank you," kata Deris.

Sebagai informasi, penampilan Helloween di Jakarta malam ini merupakan bagian dari tur Helloween My God-Given Right Tour 2015. Sebelum ke Jakarta, mereka telah tampil di Australia. Pada 24 Oktober 2015 mereka akan manggung di Yogyakarta.

Berikut foto kemeriahan konser yang direkam fotografer Kompas.com:

KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Aksi band power metal Helloween di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Vokalis band power metal Helloween, Andi Deris, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Drumer band power metal Helloween, Daniel Loble, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Vokalis band power metal Helloween, Andi Deris, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Vokalis band power metal Helloween, Andi Deris, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Drumer band power metal Helloween, Daniel Loble, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Basis band power metal Helloween, Markus Grosskopf, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Gitaris band power metal Helloween, Michael Weikath, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Basis band power metal Helloween, Markus Grosskopf, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Gitaris band power metal Helloween, Sascha Gerstner, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Basis band power metal Helloween, Markus Grosskopf, beraksi di panggung Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com