Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yovie Widianto Berharap 5 Romeo Tiru Semangat Kahitna

Kompas.com - 30/01/2016, 19:08 WIB
Yulianus Febriarko

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis musik Yovie Widianto memiliki beberapa pesan untuk grup vokal 5 Romeo yang ia dirikan pada 12 Februari 2012 lalu. Apakah itu?

Selama empat tahun menjadi mentor 5 Romeo, Yovie selalu menekankan kepada Hendra Purnanto atau Pungky, Adhyra Fajar Maulana, Patudu Manik, Gusty Pratama, dan Rizky Pratama Putra untuk selalu kerja keras dalam meniti karier di belantika musik Indonesia.

"Saya selalu bilang ke mereka, tidak ada sesuatu yang dicapai tanpa kerja keras. Kalau lewat kerja keras nantinya pencapaian itu bisa lebih abadi. Kualitas harus diperoleh melalui perjuangan," kata Yovie.

Yovie memberi contoh bagaimana Kahitna dan Yovie and Nuno berjuang langkah demi langkah untuk mencapai kesuksesan.

"Kahitna dulu butuh delapan tahun untuk rilis album, awalnya main di kafe-kafe gitu. Yovie and Nuno juga harus berjuang keras dalam berkarier. Semua kerja keras pasti ada hasilnya," tutur penggawa kedua band tersebut.

Selain itu, Yovie juga menekankan agar anggota 5 Romeo selalu bersikap rendah hati kepada siapa saja.

"Kuncinya ya harus tetap low profile, rendah hati dan membumi ketika pencapaian telah didapat. Saya selalu bilang agar mereka selalu ingat bagaimana perjuangan mereka dalam mencapainya. Itu yang harus dipertahankan," ujar Yovie.

"Saya yakin dengan potensi yang mereka miliki, mereka bisa melangkah lebih jauh dalam karier musik mereka," sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau