KOMPAS.com — Madonna berduet dengan Stevie Wonder untuk menyuguhkan sebuah tribute (penghormatan) untuk mendiang Prince pada ajang Billboard Music Awards (BMA) 2016 yang digelar di Las Vegas, Nevada, Minggu (22/5/2016).
Menyanyikan lagu legendaris Prince, "Purple Rain", Madonna dan Wonder mengenakan baju dan aksesori berwarna ungu, warna yang identik dengan Prince.
Selama penghormatan berlangsung, foto-foto Prince dari masa ke masa menghiasi layar lebar. Sementara itu, beberapa lagu terkenal Prince ditampilkan dengan orkestra mengiringinya.
"Terima kasih Stevie dan terima kasih banyak Prince Rogers Nelson atas semua yang telah kau persembahkan kepada kami. Terima kasih, selamat malam," kata Madonna sesaat sebelum turun dari panggung, seperti dilansir E! Online.
Penampilan Madonna tersebut mengundang kritik dari sebagian penonton yang mempertanyakan alasan pemilihan Madonna untuk memberikan penghormatan kepada Prince.
Produser eksekutif BMA, Mark Bracco, menyatakan ia yang mengambil keputusan untuk memilih Madonna.
"Saya pikir semua orang berhak menyatakan pendapat. Namun, saya akan mengatakan bahwa kami menghormati penampilan Madonna sekaligus penghormatannya kepada seseorang yang merupakan teman, rekan, dan koleganya," ujar Bracco.
Pada 1980-an, Madonna dan Prince berkolaborasi dalam sebuah lagu berjudul "Love Song" pada album Like a Prayer. Mereka bahkan tetap berteman setelah selesai menggarap lagu tersebut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.