Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun Depan NOAH Bakal Punya Album Baru

Kompas.com - 29/11/2016, 16:58 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band NOAH tengah mempersiapkan album baru yang diagendakan rilis pada 2017 mendatang. Hal ini diungkapkan oleh gitaris NOAH, Uki, dalam wawancara di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (26/11/2016) malam.

"2017 insya Allah kami akan keluarkan album kedua NOAH. Karena terakhir keluar kan 2012 yang full song untuk album dengan lagu-lagu baru, bukan recycle. Di awal atau pertengahan tahun," ucapnya.

Vokalis Nazriel Irham atau Ariel "NOAH" menambahkan, saat ini masing-masing personel sibuk mengumpulkan materi lagu yang mereka punya. Selanjutnya, jika sudah terkumpul, mereka akan menyeleksi lagu-lagu mana saja yang sesuai untuk album band yang dulu bernama Peterpan itu.

"Kami sekarang lagi listing lagu. Istilahnya, satu satu lagi ngumpulin semua lagu yang mereka punya, digabungin kira-kira mana yang bisa cocok untuk warna albumnya," ujar Ariel.

Mengenai konsep, judul, lalu berapa lagu yang bakal dikemas ke dalam album, NOAH belum bisa memberi banyak penjelasan. Pasalnya, kata Uki, progres pembuatan album baru NOAH belum mencapai satu persen.

"Masih nyari. Tahap penyaringan lagu belum masuk ke satu persen," kata Uki.

Setelah berganti nama menjadi NOAH, grup band yang beranggotakan Ariel (vokal), Uki (gitar), Lukman (Gitar), dan David (keyboard) ini mengeluarkan album studio perdana berjudul Seperti Seharusnya pada 2012 lalu.

Dua tahun berikutnya, NOAH kembali merilis karya berupa album package dengan judul Second Chance yang diproduseri Steve Lillywhite. Kemudian tahun ini, mereka menelurkan lagi album studio Sing Legend yamg berisi lagu-lagu daur ulang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau