Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MENIKMATI KOES PLUS "RASA BARU"

Kompas.com - 17/02/2010, 16:15 WIB

Tak jarang, Yon menimpali celotehan penonton sekenanya dengan gaya Jawa timuran. Timpalan Yon pun mengundang tawa penonton.

"Kesel ...leren disit Mbah," teriak penonton menggoda Yon yang mulai tampak berkeringat. Namun teriakan penonton malah disambut dengan enteng oleh Yon dengan jawaban, "Kesel? Ora urusan kesel."

Banyak penonton yang malam itu memanggil Yon dengan sebutan Mbah atau kakek. Maklum, Yon kini sudah tak muda lagi. Lelaki kelahiran Tuban, Jawa Timur, itu kini sudah memasuki usia 69 tahun. Kulit pada wajah, tangan, dan lehernya yang keriput seakan tak memungkiri usianya yang kian merambat senja.

Namun, semua itu tak dapat mengerem semangat Yon untuk selalu tampil prima dengan lagu-lagu lamanya. Malam itu, Yon membuktikan kemampuan vokalnya.

Berteriak, melengking, atau mengambil suara-suara rendah masih mampu dilakukannya dengan nyaris sempurna-meski harus memainkan 25 lagu malam itu. Seakan dia tak rela membiarkan lagu-lagu Koes Plus dimainkan dengan cara "biasa" walau kini harus diramunya dengan rasa baru. (M Burhanudin)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com