Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebuah Kisah tentang Negeri Slank

Kompas.com - 05/01/2013, 00:06 WIB

Bimbim yang bosan membawakan lagu milik orang lain membubarkan CSC tahun 1983 dan membentuk "Red Evil" bersama Denny BDN (Bass), Erwan (Vokal), dan Kiki (Gitar).

Tanggal 26 Desember 1983, saat Denny merayakan ulang tahun di arena bowling Hotel Kartika Chandra Jakarta yanng kini beralihrupa menjadi HardRock, nama band diubah jadi "Slank."

Ide nama "Slank" tercetus dari ocehan kawan - kawan mereka yang kerap menyebut mereka Slenge'an.

Dari masa itu perjalanan Slank bermula. Dalam perjalanan karir musik mereka, Slank mengalami beberapa kali pergantian manajer, dan sekitar 15 kali berganti formasi, bahkan sempat punya beberapa vokalis perempuan.

Formasi ke-13 yang terdiri atas Bongky Marcel (Bongky), Indra Chandra Setiadi (Indra), Parlin Burman (Pay), Kaka dan Bimbim mengawali ketenaran setelah merilis album pertama berjudul "Suit..suit..he..he..(Gadis Sexy) tahun 1990.

Mereka juga pernah terjerat narkoba, yang menyulut perpecahan. Namun Slank bangkit lagi. Mereka tetap bertahan sampai sekarang, terus berusaha menyebar virus perdamaian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com