Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zaskia "Gotik" Sudah Tutup Hatinya untuk Vicky

Kompas.com - 10/09/2013, 20:58 WIB
Irfan Maullana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Awalnya pedangdut Zaskia Gotik memang terbuai dengan segala ucapan manis mantan tunangannya, Hendrianto bin Hermanto alias Vicky Prasetyo. Tapi setelah kebohongan Vicky berhasil terbongkar, Zaskia pun merasakan sakit hati.

"Paling parah lah sakit hati ini. Niat Neng mau benar, eh dibalas kebohongan orang," ujar Zaskia dalam wawancara di Studio Epicentrum, ANTV, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (10/9/2013).

"Wanita mana yang ngerasain semua ini setelah lamaran muncul berita kayak gitu. Awalnya enggak percaya sampai orangtua jelasin juga awalnya enggak percaya karena tertutup rasa cinta. Semakin banyak yang jelasin nunjukin banyak hal, akhirnya sadar kalau Neng salah," lanjutnya.

Sehari setelah acara pertunangannya di Hotel Kempinski, Jakarta, Minggu (1/9/2013), Zaskia memutuskan hubungannya dengan Vicky. Alasannya, ia merasa dipermainkan oleh Vicky. Ia banyak mendapat informasi kalau Vicky sudah beristri dan sering mempermainkan wanita.

"Untungnya Neng belum sampai ke pernikahan. Baru lamaran dan belum sampai ada ikatan suami istri. Berarti Allah masih sayang Neng," tutur Zaskia.

Tak lama setelah itu, tim jaksa gabungan dari Kejaksaan Agung dan Kejaksaan Negeri Cikarang menangkap Vicky yang ternyata telah menjadi terpidana kasus pemalsuan dokumen akta tanah. Vicky masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) alias buron Kejari Cikarang. Dari situ Zaskia mengaku tak lagi berhubungan dengan Vicky.

"Karena Neng sudah enggak ada hubungan lagi dengan Vicky. Kalau misalnya dia tertangkap, ya apa yang sudah dia perbuat, dia harus tanggung jawab. Berani tanggung jawab jangan dimungkiri, harus diresapi supaya ke depannya apa yang dilakukan adalah hal yang positif," tekan Zaskia.

Atas kejadian pahit ini, Zaskia pun menutup hatinya untuk Vicky. "Sudah tertutup dengan kekecewaan dan sakit hati. Jadi sudah tertutup lah cinta ke dia," kata Zaskia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com