HelloFest 9 Anima Expo--yang berawal dari inisiatif HelloMotion Academy untuk membuat acara yang sederhana untuk merayakan kelulusan para siswanya--akan diramaikan oleh 1.500 lebih pegiat cosplay atau KostuMasa (kostum karakter animasi) dari kota-kota di Indonesia, antara lain Jabodetabek, Cianjur, Bandung, Cirebon, Tegal, Magelang, Yogyakarta, Solo, Bojonegoro, Ngawi, Malang, Gresik, Surabaya, Denpasar, Medan, Pontianak, Balikpapan, dan Makassar.
Para pegiat KostuMasa yang telah terdaftar itu nantinya akan beraksi dalam tiga kategori. Kategori Indvidual Performance pada Sabtu (9/11/2013) pukul 11.00-13.00 WIB; kategori Team Performance pada Minggu (10/11/2013) pukul 11.00-14.00 WIB; dan kategori Costreet Check Point selama dua hari, 9 dan 10 November 2013, pukul 11.00-16.00 WIB.
Kalau Anda termasuk pegiat KostuMasa film Star Wars, ada Star Wars Colossal Photo Gathering. Daftarkan diri Anda, kumpul di booth Order 66, Minggu (10/11/2013) pukul 16.00 WIB.
Untuk para penyuka anime, jangan lewatkan menonton bareng HelloFest 9 Anima Expo dari tepi kolam renang. Dalam kesempatan itu akan diputar 36 film pendek dan lebih dari 66 film berdurasi delapan detik karya para finalis HelloFest Movies. Jadwal pemutaran film-film itu: Part I pukul 13.00-13.30 WIB dan Part II pukul 15.00-15.30 WIB.
Bukan aksi teaterikal para pegiat KostuMasa dan film saja yang menjadi fokus HelloFest 9 Anima Expo. Festival tersebut akan pula menggelar sesi transfer ilmu dan budaya oleh Animation Program Manager Short Film & Animation Festival, Kieran Argo dari Inggris, dan Animation Writer, Director & Producer, Jun Awazu asal Jepang.
Mereka akan melakukannya melalui beberapa kegiatan, yaitu Masterclass, 8 November 2013 (untuk finalis HelloFest Movies dan undangan); Special Presentation, 9 November 2013, mulai pukul 13.30 WIB, di Theater Area; dan Creative Business Match, 9-10 November 2013, di Polar 3 (untuk undangan).
HelloFest juga bertujuan mencipta dunia fantasi bagi para pengunjung. Anda boleh datang dengan mengenakan kostum apa saja untuk menjadi siapa saja atau apa saja.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.