Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi-JK Diundang ke "Konser Salam 2 Jari: Menuju Kemenangan"

Kompas.com - 02/07/2014, 18:13 WIB
Fathur Rochman

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Calon presiden (Capres) Jokowi dan calon wakil presiden (cawapres) Muhammad Jusuf Kalla (JK) diundang ke Konser Salam 2 Jari: Menuju Kemenangan Jokowi-JK, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Sabtu mendatang (5/7/2014).

"Pak Jokowi dan Pak JK diundang kok sama Slank. Kayaknya pasti hadir," ujar Ketua Tim Media Center Jokowi-JK, Zuhairi Misrawi, di Kantor Media Center Jokowi-JK, Jalan Cemara 19, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (2/7/2014).

Sementara itu, gitaris Slank, Abdee Negara, mengatakan, Slank tidak menyiapkan sesuatu yang khusus jika Jokowi nantinya hadir dalam konser tersebut. Menurut Abdee, Jokowi tipe orang yang melakukan segala sesuatunya dengan spontanitas.

"Biasanya Pak Jokowi lebih kepada orang yang spontanitas. Dia kalau dibuat-buat, kalau diskenarioin, enggak seru. Kita siapin waktu, nanti terserah Pak Jokowi mau ngelakuin apa," ujar Abdee.

Berhubung konser gratis itu akan diadakan dalam bulan Ramadhan, mereka yang hadir dan menjalankan ibadah bulan Ramadhan dianjurkan oleh penyelenggara konser tersebut untuk membawa perlengkapan shalat serta makanan dan minuman untuk berbuka puasa. Konser itu akan dimulai pukul 14.00 WIB hingga menjelang berbuka puasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau