"Ya itu, prosesnya 90 persen menggunakan CGI itu, yang menurut saya ini sesuatu yang baru (untuk Indonesia), dan cerita utama ini sesuatu yang baru, meski buntutnya di bagian saya banyak dramanya," kata Robby ketika berkunjung ke kantor Redaksi Kompas.com, di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (16/12/2014), bersama produser, sebagian pemeran lain, pembuat buku komik, dan tim media sosial film tersebut.
Dalam film yang disutradarai oleh X-Jo itu, Robby berperan sebagai Tuan Derma, pria kaya raya yang menjadi ayah angkat Bara alias Garuda Superhero, yang dimainkan oleh Rizal Al Idrus.
"Jadi, saya berperan sebagai bapak angkat dari Bara ini, yang jadi superhero-nya. Karakternya itu yang dermawan, dia menyumbangkan hartanya untuk misi menyelamatkan Bumi, yang seolah dunia ini mau kiamat," cerita Robby, yang dilibatkan dalam film itu karena, antara lain, bertampang orang berada.
"Dulunya Derma ini diselamatkan bapak Bara. Tapi, bapak Bara justru tewas, sehingga Bara diangkat anak oleh Derma," lanjutnya.
Robby juga senang bisa bermain bersama aktor kenamaan seangkatannya, Slamet Rahardjo, untuk kali pertama sepanjang kariernya.
"Terus terang, sama Mas Slamet ini baru yang pertama, makanya saya senang sekali mendapat kesempatan ini," ujarnya.
Robby, yang aktif merasa yakin Garuda Superhero akan menjadi film produksi Indonesia yang berjenis baru untuk industri film Indonesia.
"Kita tahu lah film kita lagi latah-latahan, dari drama, horor, semua latah. Kalau satu sukses, semua ngikut. Tapi, ini (menggunakan CGI) tidak semudah itu, ini sesuatu yang lain. Saya bangga bisa ikut," ucapnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.