Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andien Janjikan Penampilan Berbeda di JTF 2016

Kompas.com - 26/08/2016, 20:35 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com - Penyanyi beraliran jaz, Andien Aisyah, menjanjikan penampilan berbeda pada pargelaran musik bertajuk PP Properti Jazz Traffic Festival (JTF) 2016 Beyond Space yang akan digelar di Grand City Convex Surabaya pada 27-28 Agustus 2016.

"Tentu akan berbeda dengan penampilan saya sebelumnya di gelaran musik yang sama beberapa tahun lalu," ujar Andien di sela konferensi pers di Surabaya, Jumat (26/8/2016).

Penyanyi kelahiran Jakarta berusia 31 tahun tersebut mengaku bangga bisa kembali hadir dan menjadi bagian dari JTF 2016 kali ini.

Nantinya, kata dia, sejumlah single lama akan dikolaborasi dengan lagu-lagu barunya dan diharapkan mampu memberikan suguhan luar biasa bagi penonton, khususnya penggemar musik jazz.

"Meski menampilkan suguhan berbeda, tapi kesan dan karakter Andien tak akan dihilangkan," katanya sembari merahasiakan lagu-lagu yang akan ditampilkan nanti.

Sebagai bentuk persiapan, pelantun "Moving On" tersebut mengaku terus berlatih bersama band pengiringnya agar tampil maksimal.

"Latihan tidak berhenti dan semoga penampilan nanti bisa menghibur semua penonton yang datang," kata penyanyi yang dijadwal tampil pada Minggu malam di panngung "Outdoor Parking Area" tersebut.

Sementara itu, JTF 2016 akan menghadirkan komposisi genre jazz lebih kental dengan porsi cukup dominan dibandingkan genre musik lain.

"JTF kali ini komposisi jazz akan lebih terasa dibandingkan sebelumnya yang memadukan antara jazz dan genre lain, meskipun ada kelompok baru, tapi orientasinya tetap ke jazz," ujar Direktur Utama Suara Surabaya Media sekaligus penanggungjawab PP Properti JTF 2016 Beyond Space, Errol Jonathans.

PP Properti JTF 2016, lanjut dia, juga menjadi kesempatan untuk saling mengenal dan mengasah apresiasi masing-masing genre sehingga penonton tetap akan mendapatkan seleranya, ditambah berinteraksi dengan selera musik orang lain.

Pada hari pertama, Sabtu (27/8/2016), panggung bakal dimeriahkan penampilan Glenn Fredly, Fariz RM, GAC (Gamaliel Audrey Cantika), MALIQ & D'Essentials, Idang Rasjidi, The Groove, Virzha, Sierra Soetedjo, Dua Drum, Alsa Quartet, Andre Hehanussa, MLD Jazz Project, Lyla, Danilla, Yuka, Korek Jazz, Best Friends Project, Trisouls, F Jazz C, dan Beat Project.

Kemudian besoknya, Minggu (28/8/2016), musisi yang bakal tampil antara lain Ari Lasso, Dwiki Dharmawan Jazz Connection feat Lea Simanjuntak, Barry Likumahuwa, Andien, Tohpati, Sheryl Sheinafia, Dekat, Eva Celia, Monita Tahalea, The Overtunes, Indro Hardjodikoro dan Fusion Stuff.

Tidak itu saja, pada hari sama juga menampilkan HiVi, Eastern State Quartet, Tiwi Shakuhachi Dkk, Keroncong Liwet Java Kromatic, Vertical Band, ITS Jazz Band, Star Project Jazz, dan Semen Indonesia Jazz Band.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com