Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikke Nurjanah: Pak Ahok Takjub Dangdut Dibahas secara Akademis

Kompas.com - 31/08/2016, 11:32 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Ikke Nurjanah bertamu ke Gubenur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balai Kota Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (30/8/2016).

Ikke bermaksud meminta restu kepada Ahok sebelum berangkat ke Amerika Serikat untuk mensosialisasikan musik dangdut.

"Tadi dikasih waktu sama Pak Ahok, prinsipnya saya akan berangkat ke AS untuk mensosialisasikan musik dangdut selain konser," ujar Ikke usai bertemu Ahok, Rabu siang.

"Jadi paling tidak Pak Gubernur tahu, kami mau ngapain aja, semoga ini manfaat. Dangdut itu adalah musik masyarakat Indonesia yang otentik dan unik yang kami bawa ke AS," sambung dia.

Ikke menuturkan, suasana pertemuan dengan Ahok berlangsung seru. Menurut Ikke, Ahok takjub saat mendapat informasi bahwa dangdut dibahas secara akademis.

"Tadi saya sampaikan ke Pak Ahok dan beliau bilang 'Oh emang ada di akademis?' Jadi bentuknya memang biasanya konser, tetapi ini dibahas secara akademis," kata Ikke.

Ikke akan berangkat ke Amerika Serikat pada 1 September 2016 mendatang dalam program "Amerika Terlena Dangdut 2016".

Nantinya ibu satu anak ini akan membawakan materi tentang dangdut dan bedah buku "Diary Dangdut Ikke Nurjanah" di Pittsburg University, Amerika Serikat, serta Library of Congress di Washington D.C.

Tak hanya itu, Ikke juga akan manggung di beberapa kota yakni Washington D.C, Philadelphia dan New York.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com