KOMPAS.com - Sembilan karya film bersaing untuk mendapatkan gelar terbaik dalam ajang Academy Awards ke-89 di Dolby Theater, Hollywood, California, Minggu (26/2/2017).
Cerita yang ditampilkan beragam. Dari film musikal tentang Hollywood, peperangan, hingga diskriminasi.
Berikut ini sekilas tentang film-film yang masuk nominasi Best Picture Academy Awards 2017.
La La Land
Film musikal karya Damien Chazelle menampilkan Ryan Gosling sebagai seorang musisi jazz dan kekasihnya, Emma Stone, perempuan muda yang merintis karier di dunia film.
Film ini menjadi favorit untuk merebut Piala Oscar sebagai film terbaik.
Academy Awards memberinya 14 nominasi, termasuk untuk sutradara serta pemeran utama pria dan wanita.
Moonlight
Diangkat dari drama In Moonlight Black Boys Look Blue, film ini mengisahkan pencarian jati diri seorang pria muda berkulit hitam.
Berlatar belakang kota Miami, film ini menampilkan tiga fase kehidupan pemuda itu.
Film besutan Barry Jenkins itu mendapat delapan nominasi Academy Awards 2017, termasuk untuk penyutradaraan serta pemeran pembantu pria dan wanita.
Hidden Figures
Film biografi bergenre drama komedi ini disutradarai oleh Theodore Melfi. Ceritanya berkisar tentang sepak terjang tiga perempuan yang bekerja di NASA.
Mereka menghadapi perlakuan diskriminasi di badan ruang angkasa AS tersebut, terutama karena mereka berkulit hitam.
Mengusung tiga bintang, yakni Taraji P Henson, Octavia Spencer, dan Janelle Monae, film ini mendapat tiga nominasi Oscar.
Lion
Film dengan pemeran utama Nicole Kidman ini menuturkan sebuah kisah nyata tentang bocah bernama Saroo yang tersesat di sebuah stasiun di India.
Ia kemudian diadopsi oleh pasangan asal Tasmania. Dua puluh tahun kemudian ia pulang ke tanah kelahirannya untuk mencari keluarga aslinya.
Karya sutradara Garth Davis ini mendapat enam nominasi. Dua di antaranya adalah untuk Nicole Kidman (pemeran pembantu wanita) dan Dev Patel (pemeran pembantu pria).