Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teman Baru Ariyo Wahab

Kompas.com - 06/03/2017, 16:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi Ariyo Wahab (42) baru pertama kali tampil dalam ajang Java Jazz Festival.

Dia berkolaborasi dengan MLD Jazz Project Season 2 bersama Ipang Lazuardi, Andy /rif, dan Wizzy Williana plus enam musisi muda jebolan kontes pencarian bakat musik MLD Dare2Perform.

Mereka tampil di Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2017, Sabtu (4/3/2017), di Kemayoran, Jakarta.

"Musik saya bukan jazz. Namun, untuk kesempatan itu, kami lintas genre," kata Ariyo menjelang latihan bersama di kawasan Karet Kuningan, Jakarta, Selasa (28/2/2017).

Bagi Ariyo, kesempatan tersebut juga arena belajar sekaligus mendapat teman baru. Selama ini, dia lebih dikenal karena musiknya bercorak pop dan rock.

"Tampil di acara jazz pengalaman baru untuk saya," ujar Ariyo yang juga personel The Dance Company itu.

Dia mengaku selama ini lingkungan pertemanannya berbeda, tetapi hal baru dari jazz membuat dia mempunyai lingkaran pertemanan yang lebih luas dan lebih beragam.

"Tidak perlu banyak beradaptasi," ucapnya.

Kolaborasi itu mengusung lagu legendaris karya penyanyi, band, atau musisi Indonesia lainnya dari berbagai genre, termasuk pop dan dangdut yang melewati berbagai zaman.

"Selain pementasan ini, saya tetap sibuk dengan The Dance Company. Kami akan pentas di Solo," ujarnya. (TIA)

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 6 Maret 2017, di halaman 32 dengan judul "Teman Baru".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com