Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viny "JKT48" Batal Nyanyikan Puisi Sapardi Djoko Damono di BBJ

Kompas.com - 22/03/2017, 17:00 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah seorang member grup idola JKT48, Ratu Vienny Fitrilya alias Viny, batal hadir dalam peluncuran tujuh buku dan nyanyian puisi "77 Tahun Sapardi Djoko Damono" di Bentara Budaya Jakarta (BBJ), Jakarta Pusat, Rabu (22/3/2017) malam ini.

"Enggak. Hari ini (Viny) enggak datang, dibatalkan kedatangannya," kata Dion Wisnu selaku Public Relation Gramedia saat dihubungi via telepon, Rabu sore.

Pembatalan itu, lanjut Dion, dilakukan pagi tadi dengan alasan mereka tengah berduka karena general manager JKT48 meninggal dunia.

"Begitu dapat kabar bahwa general manager-nya meninggal, kemudian kami diinformasikan bahwa hari ini seluruh kegiatan JKT48 ditiadakan termasuk Viny yang di Bentara Budaya nanti," katanya.

Viny sedianya menjadi bintang tamu bersama beberapa tokoh lainnya, di antaranya sastrawan Joko Pinurbo, Goenawan Mohamad, Tina Talisa, dan lainnya.

"Dia akan musikalisasi puisi. Enggak digantikan siapa-siapa, jadi part-nya JKT48 tidak ada," ucap Dion.

Sebelumnya, general manager JKT48 meninggal dunia pada Selasa (22/3/2017). Ia ditemukan meninggal dunia di rumahnya di rumahnya di Kota Tangerang Selatan pada Selasa petang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau