Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kartini", Biopik Pertama Acha Septriasa

Kompas.com - 06/04/2017, 17:38 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Kartini menjadi pengalaman pertama bagi aktris Acha Septriasa bermain dalam film bergenre biopik.

"Ini kesempatan yang luar biasa penting karena Kartini adalah film biopik pertama saya," ujar Acha dalam konferensi pers film Kartini di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (5/4/2017).

Karena merupakan yang pertama dan berperan sebagai adik Kartini, Roekmini, Acha merasa kurang percaya diri.

"Aku bilang mas aku belum PD nih karena kan karakternya perempuan Jawa kuno. Akhirnya aku ketemu Mas Hanung Bramantyo (sutradara) ngobrol, test cam. Akhirnya shooting-lah kami pertengahan 2016," ucap Acha.

Bukan hanya karena itu hingga ia merasa bersemangat memerankan Roekmi, tetapi juga karena adanya Dian Sastro yang bermain sebagai Kartini.

[Baca juga: Dian Sastro Panggil Kembali Kartini Lewat Musik]

"Dulu pas Desember 2015, aku dipanggil untuk audisi buat film Kartini. Kamu jadi adiknya ya. Yang main siapa kakaknya? Dian Sastro. Hah? Dian Sastro. Wow aku jadi adiknya Dian hehehe. Ini kesempatan luar biasa banget," tutur Acha.

Ternyata Acha sangat mengidolakan Dian sampai-sampai ia terpacu untuk mencicipi dunia akting.

[Baca juga: Kesamaan Dian Sastro dan Kartini]

"Awalnya aku memutuskan masuk dunia film karena filmnya Mbak Dian tahun 2001. Jadi ini tiba-tiba jadi adiknya Kartini yang diperankan sama Mbak Dian he-he-he," ucapnya.

Film Kartini, produksi Legacy Picture dan Screenplay Production, bakal tayang perdana pada 19 April 2017 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau