Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aktor Thailand Ini Ungkap Sulitnya Bermain Film Indonesia

Kompas.com - 09/04/2017, 13:08 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor asal Thailand, Pongsiree Bunluewong alias Pukaii, menjadi salah seorang bintang dalam film komedi-drama berjudul The Guys.

Dalam konferensi pers film The Guys di XXI Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (8/4/2017) malam, Pukaii berbagi pengalaman pertamanya bermain film Indonesia.

"Nama saya Pukaii, saya berperan sebagai Sukun. Karakter saya ekspatriat dari Thailand. Pada dasarnya dia seperti saya, datang ke Indonesia dan tak mengerti bahasa Indonesia sama sekali. Dia bingung, saya juga masih bingung sekarang," ujarnya yang disambut tawa.

Mantan atlet olahraga berkuda ini mengatakan, butuh waktu sebulan lebih untuk berlatih dan bisa betul-betul memahami skenario film tersebut.

[Baca juga: Raditya Dika Gandeng Artis Thailand di Film The Guys]

"Sebulan saya di sini, dialog ditulis kertas, saya belum mengerti-mengerti. Tapi saya senang sekali, menyenangkan," kata Pukaii.

"Pukaii di sini berbulan-berbulan belajar skenario. Tapi di set, saya kadang suka ubah dialog, jadi dia harus hafalin yang baru. Jadinya banyak hal-hal spontan di set he-he-he," timpal sutradara sekaligus bintang utama The Guys, Raditya Dika.

Pukaii menambahkan, salah satu bagian paling sulit selama shooting film tersebut adalah ketika ia berdialog dengan komika Indra Jegel yang memerankan tokoh Aryo, rekan kerjanya.

[Baca juga: Raditya Dika : The Guys Menangkap Kegelisahan Orang-orang]

"Dia tak pernah mengucapkan dialog yang sama persis dengan dialog dalam naskah. Saya tidak mengerti Bahasa, jadi saya coba ingat kata terakhir dialog orang yang berbicara dengan saya. Supaya saya bisa mulai merespons," tutur Pukaii.

"Tapi, Jegel selalu mengucapkan kata terakhir yang beda. Dan saya mulai 'ha? What?'. Dia melakukannya setiap saat ha-ha-ha. Jadi hal paling sulit dalam film ini adalah mendengarkan Jegel, apa yang akan ia katakan. Jadi saya minta dia memberi tanda, isyarat tertentu," tambahnya yang lagi-lagi mengundang tawa.

[Baca juga: The Guys, Cerita Raditya Dika Saat Masih Kerja Kantoran]

The Guys bercerita tentang Alfi (Radit), seorang pekerja kantoran yang jatuh cinta pada rekan kerjanya, Amira (Pervita Pearce), yang juga puteri sang bos. Masalah timbul ketika bosnya itu justru menyukai ibunda Alfi.

Selain itu, film ini juga menghadirkan artis peran pendatang baru Marthino Lio, Caitlin Halderman, komika Indra Jegel, dan arktris terkenal dari Thailand, Baifern Pimchanok.

The Guys akan mulai tayang perdana di bioskop Tanah Air pada 13 April 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau