Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eva Celia Tantang Diri demi #BERANIMIMPI untuk Anak Papua

Kompas.com - 30/05/2017, 19:11 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan penyanyi Eva Celia (24) mengungkapkan alasannya ambil bagian dalam program penggalangan dana #BERANIMIMPI, yang diadakan oleh Wahana Visi Indonesia (WVI).

"Jadi, generasi ini adalah generasi terbesar. Jadi, saya merasa itu bentuk responsibility kita untuk melakukan hal yang besar untuk generasi di bawah kita dan membantu mereka mendapat pendidikan yang lebih baik," kata Eva dalam jumpa pers peresmian kampanye program #BERANIMIMPI di Gedung 33, Gondangdia, Jakarta Pusat, pada Selasa (30/5/2017).

Baca juga: Chelsea Islan hingga Eva Celia Jadi Duta Galang Dana untuk Papua

Program tersebut mengajak masyarakat untuk berani bermimpi memperbaiki mutu pendidikan bagi anak-anak di Desa Sapalek, Distrik Napua, Papua.

Perbaikan mutu pendidikan itu didorong oleh penggalangan dana yang hasilnya akan disumbangkan untuk membangun sekolah dalam bentuk honai (rumah tradisional Papua), yang dinamai Honai Belajar Anak.

Di situ anak-anak setempat akan memperoleh Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Selain itu, akan dibangun pula sarana sanitasi berupa toilet di sekolah.

Baca juga: Chelsea Islan hingga Eva Celia Jadi Duta Galang Dana untuk Papua

Sebagai salah satu dari lima duta program tersebut, putri dari artis peran dan penyanyi Sophia Latjuba dan pemusik Indra Lesmana ini akan memenuhi personal challenge (tantangan pribadi) demi mengumpulkan uang dalam jumlah tertentu dari orang-orang lain.

"Personal challenge saya adalah kali ini saya mau buat mini album yang lagu-lagunya ditulis dalam bahasa Indonesia," kata pelantun "Reason" ini.

Bintang film Pendekar Tongkat Emas ini mengaku sangat tertantang untuk mencipta sebuah lagu berbahasa Indonesia yang baik dan benar.

Baca juga: Untuk Album Pertama, Eva Celia Cipta Sendiri Semua Lagu

"Karena bahasa Inggris sudah pernah kemarin. Karena itu kan challenge ya dan menurut saya ini sangat menantang," terangnya.

"Selalu punya mimpi untuk bisa nulis lagu bahasa Indonesia yang bagus. Jadi, ini bisa menjadi sesuatu yang memotivasi saya untuk belajar," sambungnya.

Selain Eva, artis peran Chelsea Islan, penyanyi Monita Tahalea, model Firrina Sinathrya dan travel bloger Febrian juga menjadi duta untuk program tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau