Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asisten Julia Perez Sebut Kasus dengan Nikita Mirzani Tetap Berlanjut

Kompas.com - 17/06/2017, 15:37 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Asisten Pribadi mendiang Julia Perez, Diana mengatakan kasus yang menjerat nama Jupe dan artis Nikita Mirzani itu akan tetap berlanjut. Hal itu ia ungkapkan saat ditemui usai acara tahlilan 7 hari Julia Perez di Perumahan Raffles Hills, Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (16/6/2017).

"Belum berani ngomong sekarang, nanti itu pasti akan ada kelanjutannya, itu kan udah berjalan," kata Diana.

"Enggak mungkin di-stop juga, hukum udah berjalan, yang pasti nanti kita liat ke depannya seperti apa," sambungnya.

[Baca juga: Nikita Mirzani: Saya Sudah Minta Maaf kepada Jupe]

 

Diana menuturkan kasus tersebut kemungkinan akan berlanjut setelah empat puluh hari kepergian Jupe.

"Ya mungkin sekarang (keluarga) masih berduka, kita lihat ke depannya aja sampai 40 hari, kita belum berani ngomong," tutur Diana.

Diberitakan sebelumnya, Jupe mendapat panggilan dari penyidik Polda Metro Jaya terkait laporan Nikita Mirzani atas tuduhan pencemaran nama baik.

"Untuk di Polda udah ada panggilannya untuk diperiksa sebagai saksi. Saya kemarin komunikasi dengan rekan-rekan penyidik bahwa dari mbak Jupe sendiri sudah menerima panggilan," kata Sandy di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (27/4/2017).

 

Kasus tersebut bermula dari posting Julia Perez di Instagram pada 29 Oktober 2016. Di situ Jupe melontarkan kekesalannya terhadap Nikita. Penyebabnya Jupe menganggap Nikita ikut memukul Lucky di sebuah tempat hiburan malam.

[Baca juga: Kematian Julia Perez Diberitakan Media Hiburan Amerika]

 

Tak terima dengan itu, Nikita bereaksi. Ia menegaskan bahwa semua yang dituduhkan kepadanya tidaklah benar.

Nikita melaporkan Julia Perez ke Polda Metro Jaya atas tuduhan pencemaran nama baik dan fitnah lewat media elektronik.

Beberapa hari setelahnya, giliran Lucky yang membuat laporan ke Polres Metro Jakarta Selatan, ia menuduh Nikita ikut terlibat dalam pemukulan hingga membuat kepalanya terluka.

Aksi saling lapor tak berhenti di situ, pada 23 November 2016, Nikita melaporkan balik Lucky dengan tuduhan memberikan keterangan palsu.

Terakhir, Jupe ikut datang Polda Metro Jaya dan melaporkan Nikita karena dianggap telah mencemarkan nama baik dan menyebar fitnah. Selanjutnya, baik Nikita maupun Lucky beberapa kali dipanggil oleh pihak kepolisian sebagai saksi.

Jupe pun yang ketika itu kondisi kesehatannya terus menurun karena kanker serviks, sempat hadir di kantor polisi dengan menggunakan kursi roda.

Usai itu, perseteruan Nikita-Jupe perlahan mereda. Nikita mencabut laporannya terhadap Jupe dan menjenguk bintang film Goyang Karawang itu di rumah sakit. Namun, pada 4 April 2017 lalu, Nikita justru batal mencabut laporannya terhadap Jupe.

[Baca juga: Diam-diam, Nikita Mirzani Sudah Cabut Laporan terhadap Jupe]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com