Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Slank Sahur Bareng Komunitas Eks-pengguna Narkoba

Kompas.com - 19/06/2017, 08:11 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Dalam rangka Hari Anti Narkoba (HAN) Internasional 2017 band Slank mengadakan kegiatan sahur bersama para eks-pengguna narkoba dari Komunitas Cukup Gue di "markas" Slank, Jalan Potlot III, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, pada Senin (19/6/2017).

HAN Internasional setiap tahun diperingati pada 26 Juni.

"Perang narkoba belum selesai sampai sini. Alhamdulillah kalau kalian semua udah insaf, semoga kalian bisa sembuh semuanya," tutur Bimbim, drummer Slank, pada Senin subuh kepada para anggota Komunitas Cukup Gue dalam acara Doa Bersama untuk Indonesia bersama Komunitas Cukup Gue & Slank, Kementerian Sosial, dan BNN di "markas" Slank.

Baca juga: Istri Bimbim Slank: Yang Tak Sayang Keluarga Itu Rocker Palsu

Komunitas Cukup Gue dibentuk oleh Slank untuk membantu para pengguna narkoba lepas dari narkoba.

Bimbim menerangkan bahwa kini Slank sedang mencoba mengubah pola pikir kaum muda Indonesia yang sudah salah kaprah.

"Slank berusaha mengubah pola pikir anak muda. Zaman gue SD, dari kecil sudah disalahpersepsikan, cowok enggak ngerokok enggak gannteng. Itu sudah awal masuk ke dalam jeratan kecanduan. Cuman, Slank hari ini ngerokok aja sudah enggak," ucal Bimbim.

Baca juga: Ridho: Masa Kejayaan Slank Saat Mereka Lepas dari Narkoba

Bimbim juga menyampaikan pesan bahwa Slank tetap bisa berkarya tanpa menggunakan narkoba.

"Tapi, kami masih rock n' roll dan buat karya. Siapa yang ngomong (bahwa) Slank sudah enggak ada kalau enggak pakai narkoba? kami mau buktiin, tanpa narkoba dan alkohol kami masih ada. Kami lebih fresh dan muka kami makin putih malah," ujarnya.

"Mindset itu yang mau dibawa keluar. Yang pakai narkoba itu kampungan," ujarnya lagi.

Sebelum sahur bersama, Slank dan para mantan pengguna narkoba itu menjalankan shalat tahajud. Sesudahsahur bersama, mereka menjalankan shalat subuh dan berfoto bersama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau