Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjelasan Demian Aditya Usai Tak Lolos di AGT 2017

Kompas.com - 25/08/2017, 20:05 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com-- Setelah tak lolos ke semifinal, pesulap Demian Aditya pun membeberkan persiapannya untuk penampilannya di America's Got Talent 2017 pada Selasa (22/8/2017) waktu setempat.

"Liat... Begitu banyaknya manusia yg ngebantu kelancaran performance malam itu, kita saling antisipasi akan semua hal yg mungkin terjadi, dan itu semua demi penampilan yg terbaik pada live show. Apa ada yg tau?? Enggak pastinya, karena kebanyakan cuma liat dari luarnya aja dan bilang 'Demian bego bgt sih udah tau mau main live show di AGT tapi alatnya enggak di cek ulang'," tulisnya dalam akun instagram miliknya Jumat (25/8/2017).

Bagi Demian, kru yang membantunya dalam penampilannya malam itu adalah kru terbaik dan profesional.

"Kurang apa sih gw pada malam itu, yg ngebantu di belakang gw adalah orang yg udah 15th ngebantu illusionist terbaik dunia, konsultan terbaik sepanjang masa," ujarnya.

 

Liat... Begitu banyaknya manusia yg ngebantu kelancaran performance malam itu, kita saling antisipasi akan semua hal yg mungkin terjadi, dan itu semua demi penampilan yg terbaik pada live show. Apa ada yg tau?? Nggak pastinya, karena kebanyakan cm liat dr luarnya aja dan bilang: . "Demian bego bgt sih udah tau mau main live show di AGT tapi alatnya gak di cek ulang" . Kurang apa sih gw pada malam itu, yg ngebantu dibelakang gw adalah orang yg udah 15th ngebantu illusionist terbaik dunia, konsultan terbaik sepanjang masa . . . Tapi TUHAN berkata lain, Awalnya memang susah bgt diterima, karena kesalahan yg terjadi malah bukan karena gwnya, melainkan faktor pendukungnya dan itu diluar kuasa semua orang yg ada disitu . . . Kesel?... pasti lah BUKAN karena gak lolos ke semifinal, tapi karena gw merasa tidak puas sama performance gw sendiri, ibaratnya ngerasa kalah sblm berperang . . . Cuma yg terjadi ya udah terjadi. Gw harus bisa melangkah dan menjadikan semuanya menjadi pelajaran yg terbaik dalam hdup, mungkin ini artinya bahwa gw masih dikasih kesempatan buat lebih baik lagi lewat jalan yg lain dari-NYA. Bukan lewat AGT... AGT cm faktor pendukung menuju kesuksesan gw yg lainnya . . . So... I'm ready to face to face again with another death-defying act then ______________________________________________________ #lifelessons #EverydayDemian #Sempurna .

A post shared by Demian Sang Illusionist (@_demianaditya_) on Aug 24, 2017 at 9:36pm PDT

 

Sayangnya insiden malam itu membuat langkah Demian terhenti di AGT 2017. Ia pun mengaku sempat kesal dengan kejadian tersebut.

"Tapi TUHAN berkata lain, Awalnya memang susah bgt diterima, karena kesalahan yg terjadi malah bukan karena gwnya, melainkan faktor pendukungnya dan itu di luar kuasa semua orang yg ada di situ," katanya.

"Kesel?... pasti lah. BUKAN karena gak lolos ke semifinal, tapi karena gw merasa tidak puas sama performance gw sendiri, ibaratnya ngerasa kalah sblm berperang," imbuhnya.

[Baca juga: The Death Drop, Aksi Demian Aditya di Perempat Final AGT 2017]

 

Meski demikian, suami Sara Wijayanto itu memilih untuk menjadikan hal ini sebagai bagian dari pelajaran hidupnya.

"Cuma yg terjadi ya udah terjadi. Gw harus bisa melangkah dan menjadikan semuanya menjadi pelajaran yg terbaik dalam hidup, mungkin ini artinya bahwa gw masih dikasih kesempatan buat lebih baik lagi lewat jalan yg lain dari-NYA. Bukan lewat AGT... AGT cuma faktor pendukung menuju kesuksesan gw yg lainnya," ungkapnya.

"So...I'm ready to face to face again with another death-defying act then," lanjutnya.

[Baca juga: Simon Cowell Disiram Air Minum Saat Komentari Demian Aditya]

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau