Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tantri KotaK Tak Pernah Merasa sebagai Lady Rocker

Kompas.com - 12/09/2017, 10:07 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Vokalis grup band KotaK, Tantri Syalindri, sering disebut-sebut sebagai penerus Lady Rocker Indonesia Nicky Astria karena karakter vokal mereka yang dianggap sama.

Namun dalam sesi wawancara di area Soundrenaline 2017 di Garuda Wisnu Kencana, Bali, Minggu (10/9/2017) malam, Tantri enggan disebut lady rocker.

"Saya sih sampai sekarang enggak merasa jadi Lady Rocker," ujar ibu anak satu itu.

Tantri merasa belum ada apa-apanya dibandingkan dengan Nicky Astria. Dia mengakui memiliki warna vokal sejenis dengan Nicky, tetapi tetap berbeda satu sama lain.

"Kebetulan mungkin (vokalku) lebih kuat dan cocok dengan musik rock, tapi saya tidak merasa jadi seorang rocker yang menggantikan seorang Nicky Astria, suara juga masih tinggian dia he he he," kata Tantri.

[Baca juga: Tantri Kotak: Anakku Sudah Bawel Banget]

Ia juga menegaskan bahwa predikat bukanlah hal yang begitu penting baginya, yang terpenting adalah bermusik.

[Baca juga: Tantri Tak Tega Bawa Anak Saat Kotak Melangsungkan Kegiatan Tur]

"Jadi ya kalau sekarang saya tetap berkarier ya karena musik yang mempertemukan saya dengan KotaK, membawa saya bisa ngumpul sama anak-anak (KotaK), bisa ketemu suami saya dan akhirnya punya anak. Saya enggak mau menomorduakan musik," kata Tantri.

[Baca juga: Serunya Tantri Merawat Putrinya Tanpa Pengasuh]

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com