Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dulu Kontestan, Kini Judika Jadi Juri Indonesian Idol 2017

Kompas.com - 09/10/2017, 19:54 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Judika tidak menyangka bahwa ia ditunjuk menjadi salah satu anggota dewan juri Indonesian Idol 2017 atau musim ke-9.

"Gua bercampur aduk sebenarnya, rasanya. Gua bangga, terharu, senang," ujar Judika dalam jumpa pers Indonesian Idol 2017 di MNC Studios Tower 1, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (9/10/2017).

Pada ajang Indonesian Idol 2015 atau musim kedua, pemilik nama lengkap Judika Nalon Abadi Sihotang itu merupakan kontestan yang berhasil menyabet juara kedua, sedangkan juara pertama diraih oleh mendiang Mike Mohede.

Judika menjadi dewan juri bersama Maia Estianty, Bunga Citra Lestari, Armand Maulana, dan Ari Lasso. Menurut dia, kesempatan ini akan menjadi momentum berbagi pengalaman bersama peserta lain.

"Gua mencoba untuk lebih sharing sama mereka supaya mereka bisa tercapai cita-citanya. Membantu mereka bisa maksimal di Indonesian Idol ini," kata dia.

[Baca: Jadi Juri Indonesian Idol 2017, Maia Estianty Santai Dibandingkan dengan Ahmad Dhani]

Napak Tilas

Judika masih ingat saat kali pertama memutuskan untuk mengikuti audisi di Medan. Hal pertama yang menjadi ujian pertamanya adalah mengantre bersama peserta lain.

Judika mengaku harus menunggu selama 12 jam lebih untuk bisa ikut udisi. Saat itu, Indra Lesmana, Titi DJ, Dimas Djayadiningrat, dan Meuthia Kasih bertindak sebagai dewan juri.

"Jam 8 malam saya baru masuk ke ruangan, ketemu dewan juri dan itu cuma lima menit," kata Judika.

Menurut Judika, dari sejumlah peserta audisi yang mengantre bersamanya, tidak sedikit yang memilih pulang sebelum memasuki ruang audisi.

[Baca: Armand Maulana Siap Di-bully Jadi Juri Indonesian Idol 2017]

"Itu sebenarnya ujian pertama apakah benar-benar mau jadi penyanyi. Gue suka format Indonesia Idol yang ngantre ini walau kemarin gua datang ke Medan (untuk mengaudisi) juga banyak yang teriak 'Aduh panas banget bang! Ya buat aku mungkin sebelum nyanyi mereka diuji dulu di situ," kata dia.

Berangkat dari pengalaman tersebut, Judika pun mematok beberapa kriteria untuk calon peserta audisi yang akan dipilihnya.

"Karena di Indonesia ini, penyanyi yang bagus banyak sekali, makanya di sini paket ya. Mentalnya harus bagus, suara sudah pasti diutamakan, tapi attitude-nya juga kami cari," kata dia.

Sedangkan untuk kriteria suara, Judika ingin mencari peserta yang mampu menguasai nada tinggi dan rendah secara baik.

"Jadi tantangannya memang kadang-kadang cuma masalah siap atau tidak. Tekanan itu dia mampu apa enggak untuk menghadapinya," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau