TANGERANG, KOMPAS.com - Pianis muda Indonesia (14) Joey Alexander membuat penyanyi dan pencipta lagu Glenn Fredly terkejut saat mengajaknya berkolaborasi.
Glenn Fredly tidak menyangka Joey memilih lagu karya Guruh Soekarnoputra yang dipopulerkan oleh mendiang Chrisye berjudul "Zamrud Khatulistiwa".
"Yang buat saya kaget karena Joey memilih lagu ini," ucap Glenn sesaat sebelum tampil bersama Isyana Sarasvati dan Barry Likumahuwa dalam konser Joey di Hall 10 Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, Minggu (12/11/2017) malam.
"Kenapa Joey milih karya Guruh Soekarnoputra?" Glenn bertanya kepada Joey yang berdiri di sampingnya.
"Pertama itu dari Mas Ican Wallad. Dia kasih aku ide bawa satu lagi Indonesia. Saya enggak tahu banyak lagu Indonesia hehehe. Saya cari yang sangat Indonesia dan saya pilih lagu itu," jawab Joey.
Setelah itu, empat musisi kawakan tersebut memulai aksi mereka membawakan lagu "Zamrud Khatulistiwa".
Joey dan Barry meramu musiknya lewat piano serta bass. Sementara, Glenn dan Isyana mempersembahkan kebolehan mereka mengolah vokal.
[Baca juga : Joey Alexander, Glenn Fredly, dan Isyana Sarasvati Bersatu dalam Zamrud Khatulistiwa]
Ditemui sebelum manggung bareng Joey, Glenn mengaku mereka sudah pernah beberapa kali satu panggung beberapa tahun lalu sebelum Joey berkarier di AS.
Namun kolaborasi mereka saat ini terasa lebih istimewa bagi Glenn.
[Baca juga : Ketua MPR Zulkifli Hasan Ajak Joey Alexander Berswafoto]
"Istimewa. Karena dia pulang ke rumah kan, ke Indonesia dalam turnya yang panjang. Dia artis Asia pertama dalam posisi Grammy. Itu kebanggaan buat Indonesia," kata Glenn.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.