JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran Cinta Laura (24) mengatakan bahwa ia akan menghabiskan masa liburan akhir tahun ini dengan menjalani shooting film terbarunya, Target, bersama Raditya Dika.
"No (tidak berlibur), jadi aku bakal shooting film Target bareng Raditya Dika dari pertengahan Desember sampai early Januari (2018)," tutur Cinta ketika ditemui dalam sebuah acara di Pacific Place, SCBD, Jakarta Selatan, Jumat lalu (9/12/2017).
Cinta Laura juga menjelaskan alasan ia memilih masih tetap bekerja dalam masa liburan.
"Mumpung masih muda, aku gunakan waktuku. Karena aku udah lama enggak main film di Indonesia, why not aku main film Raditya Dika," ujar Cinta.
"Aku orang yang enggak suka males-malesan dan, menurut aku, sewaktu masih muda, gunakan waktu dengan produktif," sambungnya.
Baca juga: Setelah Oh Baby 9 Tahun Lalu, Cinta Laura Kembali Main Film Indonesia
Menurut Cinta Laura pula, Raditya Dika merupakan sosok yang berbakat. Ia berharap film Target akan disambut baik oleh masyarakat Indonesia.
"You know Raditya Dika is very talanted dan aku pengin banget film Indonesia-ku bisa disukai banyak orang," lanjutnya.
Baca juga: Tiga Film Hollywood Cinta Laura Akan Ramaikan Layar Lebar 2018
Cinta Laura berharap film tersebut akan menghidupkan lagi kariernya di Indonesia.
"Kami shooting dari 15 Desember (2017) kira-kira sampai Januari (2018), dan itu tayangnya Ramadhan 2018, dan itu bakal jadi film Indonesia pertama aku sejak 2010," ucap pelantun lagu "Guardian Angel" ini.
"Karena aku sudah tujuh tahun enggak main film Indonesia dan delapan tahun enggak main sinetron, aku excited," tambahnya.
Baca juga: Di Film Hollywood Ketiga, Cinta Laura Jadi Pembunuh
Setelah shooting Target selesai, Cinta Laura akan terbang lagi ke Los Angeles (LA), AS, untuk menjalani shooting film Hollywood-nya.
"Abis itu aku langsung kembali ke LA, karena di LA manajer aku udah ditelepon terus untuk ada shooting lagi," tuturnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.