Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Riwayat Kesehatan DJ Avicii Sebelum Meninggal

Kompas.com - 21/04/2018, 11:03 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

Sumber Billboard

29 Maret 2016: Avicii Mengumumkan Rencana untuk Mengundurkan Diri

Setelah perjalanan kreatif menulis banyak lagu baru yang akan muncul di EP Avici (01) pada 2017, Avicii mengumumkan dia berencana pensiun dari turnya. Berita itu mengejutkan di temgah kembalinua Avicii ke Festival Musik Ultra. Dia mengucapkan terima kasih kepada para penggemarnya, keluarga, rekan, mitra, dan manajernya Arash "Ash" Pournouri untuk dukungan mereka dan menjanjikan tur terakhir sebagai perpisahan untuk para penggemar.

28 Agustus 2016: Pertunjukan Terakhir Avicii

Avicii menutup hampir satu dekade tur dengan pertunjukan terakhir di Ushuaia Ibiza Beach Hotel. Ia berterima kasih kepada penggemar dan teman-temannya di media sosial untuk dukungan mereka atas keputusannya. Tur terakhir sang musisi digambarkan dalam video dokumenter Avicii: True Stories, yang dirilis lebih dari setahun kemudian pada September 2017.

20 April 2018: Avicii Ditemukan Meninggal Dunia

Tim Avicii membenarkan bahwa pencetak hit "Wake Me Up" itu ditemukan meninggal ketika berada di Muscat, Oman, Jumat (20/4/2018) pagi. Penyebab kematian belum diketahui. Terlepas dari perjuangannya dengan masalah kesehatan, para musisi dan penggemar mengenang Avicii sebagai mercusuar yang memiliki pengaruh akan kreativitas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com