Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menebak Aktris Pemeran Suzzanna

Kompas.com - 30/05/2018, 17:37 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Ratu Film Horor Indonesia, mendiang Suzzanna, akan dihadirkan kembali ke layar lebar lewat film berjudul Suzzanna: Benapas dalam Kubur.

Setelah setahun mencari, akhirnya ditemukan aktris yang cocok menjadi Suzzanna. Siapakah dia?

"Pemainnya belum bisa dikasih tahu," ucap sutradara film Suzzanna: Bernapas dalam Kubur, Anggy Umbara, kepada Kompas.com via telepon, Rabu (30/5/2018).

Meski begitu, Anggy memastikan pemeran karakter Suzzanna itu sudah memenuhi dua kriteria utama yang ia tetapkan. Salah satunya mengenai kemiripan fisik si artis dengan mendiang Suzzanna serta kemampuan akting.

Baca juga: Membangkitkan Suzzanna Sang Ratu Film Horor ke Layar Lebar

"Dari kemiripan fisiknya, dari kemampuan dia untuk memerankan karakter tersebut," ucap Anggy.

Kemudian, yang paling penting bagi sutradara film Comic 8 ini adalah komitmen aktris tersebut dalam bekerja.

Anggy mengatakan, ia selalu mencari pemain utama yang asyik diajak bekerja sama dan komitmennya bisa dipegang.

"Kalau dari saya, dia orangnya enak diajak kerja bareng. Dia sungguh-sungguhlah dalam memerankan perannya itu," ujar Anggy.

Karena itu pulalah, sutradara berambut gondrong ini optimistis aktris yang ia pilih mampu menghidupkan karakter seorang Suzzanna, ikon film horor Indonesia.

"Mudah-mudaham sih. Saya dari awal sudah optimistis banget. Dengan bagaimana dia memainkannya terus dari kedekatan fisiknya dengan Suzzanna, kemiripannya gitu sangat optimis sih," kata Anggy.

Baca juga: Anggy Umbara: Film Suzzanna Bukan Biopic

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+