JAKARTA, KOMPAS.com - Pelecehan seksual, baik secara verbal maupun fisik kerap dialami kaum wanita.
Sayangnya, banyak yang memilih berdiam diri dan tak bersuara. Meski demikian, ada sebagian wanita yang rela berbagi pengalamannya.
Pelecehan seksual bisa menimpa siapa saja dan di mana saja, tanpa memandang status, termasuk kalangan artis dan selebritas.
Kompas.com merangkum beberapa nama artis yang berani menceritakan pengalaman pelecehan seksual yang pernah dialaminya.
1. Via Vallen
Penyanyi dangdut Via Vallen mengungkap dugaan pelecehan seksual yang dilakukan secara verbal, melalui fitur Insta Story di akun Instagram-nya, @viavallen, Selasa (5/6/2018).
Dalam foto dari bidik layar (screenshot), tampak pesan yang dikirim melalui direct message (DM) Instagram tersebut.
"I want u sign for me in my bedroom, wearing sexy clothes," tulis pengirim pesan tersebut.
Via menulis, bahwa ia tidak mengenal secara pribadi pria yang mengirim pesan melecehkan itu. Namun, ia menyebut bahwa si pengirim adalah seorang pemain sepak bola yang terkenal di Indonesia.
Via pun masih berniat baik dengan menutup nama dan foto profil pesepak bola yang mengirimkan pesan tak senonoh tersebut.
Penyanyi lagu "Sayang" itu merasa sangat terhina dan menegaskan bahwa dia bukan perempuan seperti yang dibayangkan pria itu.
Baca juga: Menpora Minta Pemain Sepak Bola yang Lecehkan Via Vallen Minta Maaf
2. Maia Estianty
Artis musik Maia Estianty rupanya juga pernah mengalami pelecehan seksual saat masih duduk di bangku sekolah dasar.
Atas dasar itu, ia berpendapat anak-anak perlu mendapat pendidikan seks yang tepat, agar terhindar dari pelecehan seksual.
"Kenapa pendidikan seks penting. Saya pernah mengalami pelecehan seksual sewaktu zaman SD (sekolah dasar)," kata Maia.
Maia mengatakan pelecehan seksual itu terjadi, ketika ia bertandang ke rumah pamannya. Seorang pembantu pamannya menyentuh beberapa bagian tubuhnya.
Menurut Maia, kala itu dia tidak mengetahui bagian-bagian vital seorang perempuan. Sebab, Maia tidak pernah mendapat pendidikan seks dari orangtuanya.
Baca juga: Maia Estianty Berandai-andai Punya Anak Perempuan
3. Kirana Larasati
Sama halnya dengan Maia. Lewat akun Twitter-nya, @_kiranalara, Kirana mengaku ia pun pernah mengalami pelecehan seksual secara fisik ketika duduk di bangku sekolah dasar.
"Pertama kali alami pelecehan seksual umur 10 tahun, kelas 5 SD. Dada saya dipegang anak remaja pakai baju SMA di jalanan," tulis Kirana.
Pemeran April dalam film Slank Nggak Ada Matinya ini mengaku, saat itu dirinya sangat ketakutan dan tragedi itu menjadi pengalaman traumatik baginya.
"Saya cuma bisa gemetar dan nangis lari. Mau bilang orangtua tapi malu. Sangat traumatik. #sayajuga," tulis dia.
Baca juga: Mengacu ke Pengalaman Via Vallen, Kirana Larasati Ungkapkan Pelecehan Seksual atas Dirinya
4. Hannah Al Rashid
begitu pun dengan artis peran Hannah Al Rashid, yang pernah dilecehkan di jalanan Jakarta. Tidak hanya secara verbal berupa kata-kata porno, tetapi juga secara fisik.
Aktris kelahiran London, 25 Januari 1986 ini mengaku mengalami pelecehan seperti itu hampir setiap hari.
"Kalau orang naik motor terus grepein saya, memegang badan dan tubuh saya, lalu kabur sudah pernah di jalan juga," kata Hannah.
Pengalaman pelecehan seksual yang menurutnya paling ekstrem adalah ketika seorang pria mengeluarkan alat kelaminnya dan melakukan masturbasi di hadapannya. Kejadian itu menimmpanya hingga dua kali.
Hannah memilih menceritakan pengalaman buruknya itu, untuk menjadi pembelajaran bagi para wanita.
Baca juga: Hannah Al Rashid: Paling Menyedihkan, Orang Malah Salahkan Via Vallen
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.