JAKARTA, KOMPAS.com - Kesuksesan film Dilan 1990 di industri perfilman Indonesia diiringi dengan peredaran DVD bajakannya di pasaran.
Oleh karena itu rumah produksi Maxima Pictures merilis secara resmi DVD film karya sutradara Fajar Bustomi tersebut di gerai makanan cepat saji, Senin (11/6/2018).
Dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, produser dari Maxima Pictures, Ody Mulya mengatakan ia merasa senang bisa merilis versi DVD dari film yang diangkat dari novel karya Pidi Baiq tersebut.
"Saya kecewa karena DVD bajakan Dilan 1990 sudah beredar. Jangan beli bajakan ya," Ody berpesan kepada para penggemar Dilan.
Film Dilan 1990 dirilis pada 25 Januari 2018. Film ini berhasil meraup lebih dari 6 juta penonton di seluruh Indonesia.
Dengan hasil tersebut Dilan 1990 menduduki peringkat ke-2 film Indonesia terlaris sepanjang sejarah. Puncak box office Indonesia itu masih diduduki oleh Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1.
"Semoga penjualannya bisa melebihi jumlah penonton di bioskop," kata Ody.
Dilan 1990 dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan, Vanesha Priscilla, Debo, Brandon Salim, Yuriko Angeline, Zulfa Maharani dan masih banyak lagi.
Berkat film tersebut, Iqbaal dan Vanesha menjadi idola baru kaum remaja.
Baca juga: Dilan 1990 Diundang ke Okinawa International Movie Festival 2018
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.