Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syahrini Anggap Tiket Incess Seat Rp 25 Juta Tantangan Baginya

Kompas.com - 29/07/2018, 15:27 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Ati Kamil

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi Syahrini (35) dan manajemennya memiliki alasan kuat sehingga berani menetapkan harga tiket sampai Rp 25 juta per lembar untuk konser tunggal pertamanya, Journey of Syahrini.

Harga termahal itu untuk tiket kelas teratas, yang dinamai Incess Seat.

Dalam tayangan infotainment Silet edisi 28 Juli 2018, yang dikutip oleh Kompas.com, Minggu (29/7/2018), Syahrini mengatakan bahwa Incess Seat merupakan tantangan.

"Kami menyediakan seat khusus reservasi, namanya itu Incess Seat. Itu dihargai Rp 25 juta karena ini adalah challenge kami, manajemen, ingin tahu animo masyarakat Indonesia terhadap penyanyi lokal," tutur Syahrini, yang akrab disapa Incess, ini.

Baca juga: Syahrini tentang Incess Seat: Enggak Usah Emosi, Pemirsa

Sementara itu, harga per lembar untuk tiket kelas-kelas lainnya adalah Silver Rp 335.000, Gold Rp 825.500, Platinum Rp 1.098.000, Gold Rp 2.188.000, dan Diamond Rp 3.823.000.

Untuk tiket dengan harga termahal, Syahrini mengaku optimistis. Apalagi, lanjutnya, tiket early bird sebagian kelas lain sudah habis terjual.

"Enggak nyangka animo dan apresasinya sebegini besar. Luar biasa. Sepertinya optimisme kami, tim, sampai hari ini (28/7/2018) sangat optimistis sekali," ujarnya.

"Luar biasa karena per hari ini officially yang tiga kategori kayak Diamond, Silver, dan Platinum sudah sold di kategori early bird," kata Syahrini lagi.

Baca juga: Promotor Bersepakat dengan Syahrini Bikin Konser Paduan Musik dan Komedi

Hal senada juga diungkapkan oleh manajer sekaligus adik Syahrini, Aisyahrani atau Rani. Ia menyebut bahwa mulanya sang kakak juga terkejut dengan rencana harga tiket hingga Rp 25 juta per lembar. Namun, baginya, tantangan tetaplah tantangan.

"Di 10 tahun Journey of Syahrini ini aku mau challenge diri aku dan manajemen. Kamu itu diapresiasi enggak sih di dunia entertainment ini, sekelas penyanyi internasional. Itu awalnya. 'Hah, maksudnya?', 'Gue mau jual harga (tiket) lo Rp 25 juta', 'Gila, enggak mungkin'," cerita Rani.

"Penyanyi luar diapresiasi segitu dan orang Indonesia sampai datang berbondong-bondong, keamanan, riders, segala macem. Ini penyanyi lokal nih, harus bisa kayak gitu dong. Itu di kepala aku menggelitik terus. Harus bisa, harus bisa, aku tuangkan (ide) ke promotor," sambungnya.

Baca juga: Perbandingan Rp 25 Juta Tiket Incess Seat Syahrini dan Diamond Celine Dion

Konser tunggal pertama Syahrini, yang berjudul Journey of Syahrini #10tahunjambulkhatulistiwa, akan diadakan di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan, pada 20 September 2018 mulai pukul 20.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau