Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Istirahat Bermusik, Raisa Akan Gelar Konser

Kompas.com - 18/10/2018, 19:31 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Raisa Andriana mengumumkan rencana konser tunggalnya, Fermata Intimate Concert. Sebelumnya dia baru saja meluncurkan singel kolaborasi pertamamya dengan DJ Dipha Barus. 

Raisa menjelaskan, pertunjukan tersebut merupakan konser yang akan digelar sebelum istirahat dari bermusik setelah melahirkan.

Hal itu dijelaskan Raisa saat jumpa pers peluncuran "My Kind of Crazy" di CGV Pasific Place, SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (18/10/2018).

Baca juga: Raisa dan Dipha Barus Menyatu dalam My Kind of Crazy

"Jadi konsernya namanya Fermata, artinya itu adalah musical post. Di musik klasik biasanya ada Fermata, hold, rest karena itu yang lagi aku alami dalam karier aku, aku akan istirahat, jadi aku pengin bareng-bareng positif," kata Raisa

"Curhat-curhatan sama pendengar-pendengar aku, terus ya udah aku mau bikin konser," sambungnya.

Istri aktor Hamish Daud itu ingin mengumumkan kepada para penggemarnya bahwa dia akan vakum bermusik untuk sementara.

"Jadi enggak yang aku suatu saat 'oh Raisa lagi enggak manggung nih karena lagi istirahat', tapi enggak ada yang tahu," ujar pelantun "Teka-Teki" itu.

Fermata Intimate Concert akan digelar di Tje Hall Senayan City, Jakarta Selatan, pada 21 November 2018 mendatang.

Dalam konser tersebut, Raisa akan melantunkan lagu terbarunya bersama Dipha Barus bertajuk "My Kind of Crazy".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com