Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayu Skak Tak Sangka Yowis Ben Menangi Anugerah LSF 2018

Kompas.com - 19/10/2018, 22:09 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com -- Sutradara sekaligus pemeran utama film Yowis Ben tak menyangka filmnya bisa mendapatkan Anugerah Lembaga Sensor Film (LSF) 2018.

Yowis Ben dinilai sebagai Film Bioskop Klasifikasi Usia 13 ke Atas yang paling memenuhi syarat penyensoran.

"Matur nuwun. Alhamdulillah Yowis Ben menang Anugerah LSF. Ini hasil kerja keras kami dari kru dan pemain. Terima kasih yang sebesarnya kepada Starvision yang merealisasikan Yowis Ben," kata Bayu usai menerima trofi penghargaannya dalam malam puncak Anugerah LSF 2018 di Studio 1 Menara Kompas, Jakarta Pusat, Jumat (19/10/2018) malam.

Baca juga: Sinetron Amara Sahabat Langit Raih Penghargaan Anugerah LSF 2018

"Film Yowis Ben ini padahal banyak kata umpatan. Padahal istilah itu awalnya dari tank perang dunia, ada banyak tulisannya di situ. Jadi anak-anak Surabaya bilang gitu. Jadi ke depan kata itu buat komedi aja ya he he he," tambahnya.

Yowis Ben mengungguli film Merah Putih Memanggil dan Pariban Idola dari Tanah Jawa.

Yowis Ben tayang kali pertama pada 22 Februari 2018 lalu. Film yang juga disutradarai oleh Fajar Nugros ini menghadirkan Joshua Suherman, Cut Meyriska, Brandon Salim, dan Tutus Thomson.

Baca juga: Sederet Artis Bacakan Nominasi Anugerah Lembaga Sensor Film 2018

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com