Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sutradara dan Pemain Asal Kau Bahagia Tak Sabar Nantikan Premiere Film di Kapal Pesiar

Kompas.com - 22/11/2018, 23:11 WIB
Andika Aditia,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Asal Kau Bahagia garapan sutradara Rako Prijanto akan menjadi film pertama Tanah Air yang menggelar premiere di kapal pesiar pada 19-21 Desember mendatang di Singapura dan Malaysia.

Hal itu juga membuat sutradara dan para pemain yang terlibat dalam film tersebut merasa senang dan bangga.

Menurut Rako, hal tersebut memberi kesan dan keseruan tersendiri atas film yang lahir dari arahannya.

"Gue deg-degan karena enggak pernah naik kapal pesiar. Paling kapal kecil aja, kalau yang gede akan jadi seru juga," ucap Rako saat jumpa pers film Asal Kau Bahagia di Plaza Indonesia, kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (22/11/2018).

Baca juga: Gala Premiere Film Asal Kau Bahagia Akan Digelar di Kapal Pesiar

Hal senada juga dilontarkan oleh Aliando Syarief yang menjadi salah satu pemain dalam film garapan rumah produksi Falcon Pictures itu.

Meski sudah pernah naik kapal pesiar sebelumnya, Aliando merasa ini akan menjadi pengalaman berbeda.

"Pernah sebelumnya (naik kapal pesiar) itu 2016. Dan sekarang senang banget bisa pergi lagi, gala premiere di sana," ucap Aliando saat ditemui di lokasi yang sama.

Menurut Senior Vice President Dream Cruises Michael Goh, perusahaan penyedia jasa kapal pesiar, mengatakan bahwa film Asal Kau Bahagia menjadi film pertama di Asia yang menggelar premiere di kapal pesiar miliknya.

"Yeah, ini adalah film pertama yang menggelar premiere di kapal pesiar," singkat Michael saat ditemui di lokasi yang sama.

Rencananya film Asal Kau Bahagia akan ditayangkan perdana di kapal pesiar Dream Cruises, Genting Dream.

Rute perjalanan yang akan dilalui oleh kapal pesiar ini nantinya dimulai dari Singapura menuju Port Klang, Kuala Lumpur, Malaysia selama dua hari.

Baca juga: Intip Foto-foto Eksklusif Adegan Film Asal Kau Bahagia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau