JAKARTA, KOMPAS.com- Artis peran Caitlin Halderman merasa kesulitan beradaptasi dengan karakter Linda, tokoh utama dalam film horor yang diadaptasi dari game online DreadOut.
Caitlin berupaya memenuhi ekspektasi penggemar game Dreadout yang telah mengenal sosok Linda di dalam permaiannya.
Hal itu diungkapkan Caitlin usai jumpa pers peluncuran poster dan trailer film DreadOut di CGV Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (30/11/2018).
"Meranin Linda itu susah banget. Like 'banget' ya karena orang-orang udah punya gambaran tersendiri terhadap tokoh Linda, apalagi para gamer-gamer itu," kata Caitlin.
"Jadi tugas aku adalah memenuhi ekspektasi orang-orang yang punya gambaran terhadap Linda itu. Walaupun enggak akan 100 persen sama karena ini adalah prekuel dari game-nya," sambungnya.
Baca juga: Kaki Caitlin Halderman Tertancap Celurit Saat Shooting DreadOut The Movie
Caitlin memadukan karakter Linda dalam game dengan deskripsi yang diberikan sutradara Kimo Stamboel.
"Aku harus bisa nyampur antara Linda di game dan Lindanya Mas Kimo tuh kayak gimana," ucap bintang film Surat Cinta untuk Starla itu.
"Jadi aku cari tahu Linda di game. Aku tonton orang main game-nya. Gambaran Linda di Mas Kimo tuh gimana, dan aku jadiin Linda seperti ini," tambahnya.
Film produksi goodhouse.id itu menceritakan tentang sekelompok siswa SMA yang mengunjungi gedung kosong di malam hari untuk merekam kegiatan mereka selama di sana.
Tidak sengaja, salah satu anggota kelompoknya, Linda, membuka portal misterius dan membangunkan penunggu alam gaib berkebaya merah.
Film yang dijadwalkan tayang lada 3 Januari 2019 mendatang itu turut dibintangi oleh Jefri Nichol, Marsha Aruan, Susan Sameh, Ciccio Manassero dan lainnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.