Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

High Heels Bikin Kaki Carissa Perusset Berdarah Saat Shooting Antologi Rasa

Kompas.com - 04/01/2019, 20:49 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis pendatang baru Carissa Perusset mendapatkan peran sebagai Keara dalam film Antologi Rasa.

Keara yang digambarkan sebagai seorang wanita feminin membuat Carissa harus mengenakan sepatu berhak tinggi selama proses shooting berlangsung.

"Fashion kami beda banget. Keara selalu pakai heels, aku enggak pernah pakai heels. Jadi aku tuh harus dibiasain pakai heels dan pakai baju formal," ujar Carissa saat ditemui di kantor Soraya Intercine Films, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (4/1/2019).

Saat beradegan lari, kaki Carissa berdarah lantaran melakoninya dengan mengenakan sepatu berhak tinggi.

Baca juga: Chelsea Islan Berdarah-darah, Pikiran Pevita Pearce Terkuras dalam Sebelum Iblis Menjemput

"Sampai pas shooting aja aku masih enggak bisa pakai heels. Karena ada adegan lari-lari pakai heels, kaki aku sampai berdarah, diganti sepatu. Jadi setiap kali close up atau apa aku pakai sepatu yang enggak sakit," ungkap Carissa lagi.

Carissa bahkan sempat menangis di minggu pertama proses pengambilan gambar berlangsung.

"Ada seminggu kayak setiap malam ada adegan itu (lari menggunakan sepatu hak tinggi) dan aku kayak pengin nangis dan itu week pertama shooting juga kayak gitu," paparnya.

Film Antologi Rasa diangkat dari novel laris berjudul sama karya Ika Natassa. Selain dibintangi oleh Carissa Perusset, film ini juga dibibtangi oleh Herjunot Ali, Refal Hady, Atikah Suhaime dan Angel Pieters.

Film arahan sutradara Rizal Mantovani ini akan tayang pada 14 Februari 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com