Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sutradara Edward Pesta Sirait Meninggal Dunia karena Diabetes

Kompas.com - 13/01/2019, 12:26 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Edward Pesta Sirait meninggal dunia karena sakit diabetes pada Sabtu (12/1/2019) sore pukul 17.58 WIB.

Fransiska Sirait, putri pertama Edward mengatakan bahwa ayahnya mengidap diabetes selama 40 tahun.

"Dia itu kena diabetes udah 40 tahun tapi dia diabetes yang kering. Nah terus waktu itu dia mulai luka bernanah gitu, awalnya diobatin biasa aja ternyata bernanah karena direndam air sama Papa," kata Fransiska saat ditemui Kompas.com di Rumah Duka Dharmais, Palmerah, Jakarta Barat, Minggu (13/1/2019).

Fransiska bercerita, sebelum meninggal dunia Edward masuk rumah sakit dan menjalani operasi.

"Papa sempat di rumah sakit jadi waktu hari Kamis (3/1/2019)  itu dia masuk (rumah sakit) karena gulanya udah tinggi," tutur Fransiska.

"Diturunin sampai 170, nah baru Sabtu jam 12 dioprasi terus empat jam kemudian pindah ke kamar kelas 2 nah disitu dia masih segar, terus dokternya juga bilang ini si bapak selama operasi ngajak ngobrol mulu, kan operasinya setengah badan, gitu," lanjutnya.

Satu minggu kemudian, Edward juga menjalani cuci darah, hingga Sabtu sore pria kelahiran 7 Agustus 1942 itu mengembuskan napas terakhirnya.

"Sabtu (12/1/2019) cuci darah jam 10 pagi sampai jam satu siang, terus jam 5 lewat tiba-tiba monitornya berubah udah kita dipanggil semua masuk ke dalam, dokter pakai alat pacu jantung, udah lewat," ujar Fransiska.

Edward diketahui merupakan sutradara dari film Chicha (1976), Duo Kribo (1977), Gadis Penakluk (1980),  Joshua Oh Joshua (2001) dan lainnya.

Edward akan dikebumikan di Pemakaman San Diego Hills pada Senin (14/1/2019) pukul 14.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau