JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam waktu dekat presenter Nikita Mirzani akan melahirkan anak ketiganya. Ia mengaku santai dalam mempersiapkan hal tersebut.
"Enggak ada yang disiapkan, ini kan anak ketiga bukan anak pertama," ucap Nikita saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (15/4/2019).
Nikita mengatakan, bahwa dirinya hanya membeli beberapa perlengkapan keperluan bayi yang belum ia miliki.
"Sudah, sudah beli kemarin, kebutuhan bayi, popok, bak mandi kayak gitu kan belum punya," ucapnya.
Baca juga: Hamil 8 Bulan, Nikita Mirzani Ganti Warna Rambut
Berkait penampilan barunya, Nikita menyatakan bahwa apa yang ia lakukan tak akan berpengaruh terhadap kandungannya karena telah berkonsultasi dengan dokter.
"Yang penting usia kandungan di atas 6 bulan enggak apa-apa (mewarnai rambut). Kalau di bawah 6 bulan baru enggak boleh," ungkapnya.
Baca juga: Nikita Mirzani Tak Khawatir Akun Media Sosialnya Diretas
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.