Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbadan Mungil, Anggota JKT48 Mengaku Tak Ada Aturan Diet

Kompas.com - 18/04/2019, 19:27 WIB
Andika Aditia,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain terkenal karena kepandaiannya dalam menari, grup idola JKT48 juga dikenal karena seluruh anggotanya memiliki postur tubuh yang mungil.

Namun, para anggota JKT48 mengaku bahwa hal tersebut mereka miliki secara alami, bukan karena anjuran diet dari manajemen.

Hal itu disampaikan oleh para anggotanya; Feni, Shani, dan Melati saat berkunjung ke redaksi Kompas.com, Kamis (18/4/2019).

"Banyak yang tanya begitu, tapi sebenarnya tuh enggak, kita dibebaskan saja soal postur," ucap Feni.

Baca juga: JKT48 Memasuki Fase Baru Setelah 8 Tahun Bermusik

Sementara kata Melati, dia justru mengalami kenaikan berat badan setelah bergabung dengan JKT48. Hanya saja lanjut dia, kenaikan tersebut tak terlalu terlihat lantaran ia dan para anggota JKT48 lainnya cukup banyak memiliki kegiatan di dalam manajemen yang membuat tubuh mereka tetap terlihat ideal.

"Di JKT48 justru kita berkembang, berat badan aku tadinya 36 kilogram, pas di JKT48 jadi 45 kilogram, tapi enggak gemuk karena kita latihan (koreografi), bergerak terus," ucapnya.

Menurut Melati, aturan menjaga berat badan dilakukan oleh para anggota JKT48 murni karena inisiatif pribadi.

"Banyak kegiatan, enggak ada yang suruh diet karena kita kesadaran sendiri, karena kita banyak menari setiap hari biar lebih enjoy," ucapnya.

Teguran berkait postur tubuh mungkin akan datang datang dari manajemen, apabila ada salah satu anggota yang tak bisa menjaga tubuhnya tetap terlihat fit.

"Cuma mungkin kalau lebih badan berisi yang kendur itu mungkin ditegur untuk dijaga tetap kekar, tapi kalau diminta jaga berat badan gitu enggak masalah," jawab Shani menimpali.

JKT48 sendiri dalam waktu dekat akan kembali menggelar Request Hour kedelapan di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, pada 27 April 2019.

Dalam pergelaran itu, JKT48 akan membawakan sebanyak 30 lagu yang semuanya dipilih berdasarkan voting dari para Wota, sebutan penggemar JKT48.

Baca juga: Dalam Konser Request Hour, JKT48 akan Nyanyikan Singel Perpisahan untuk Shania

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com