Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karena Suami, Melody Eks JKT48 Lebih Selektif pada Bulan Ramadhan

Kompas.com - 02/05/2019, 08:33 WIB
Andika Aditia,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan kapten grup idola JKT48, Melody Nurramdhani Laksani atau yang akrab disapa Melody, tetap mengambil tawaran pekerjaan di dunia hiburan saat bulan Ramadhan tiba. Namun, Melody akan lebih selektif.

"Masih (ambil tawaran pekerjaan) sih, cuma mungkin lebih dipilah pilih saja, karena sekarang kan sudah ada suami, jadi lebih dipilah," ucap Melody saat ditemui dalam sebuah acara di kawasan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (29/4/2019).

Menurut perempuan berusia 27 tahun itu, sejauh ini sudah ada beberapa tawaran pekerjaan tampil pada bulan Ramadhan yang diberikan kepadanya. Bervariasi, mulai dari tampil sebagai bintang tamu program televisi sampai memandu sebuah acara Ramadhan.

Baca juga: Biasa Pagi Berleha-leha, Melody Laksani Ubah Sikap Setelah Bersuami

"Ada sih (tawaran) beberapa, ada sih kayak acara masak-masak, ada, bintang tamu mungkin nanti ada juga (di televisi)," kata dia.

Walaupun tawaran pekerjaan berdatangan, Melody memastikan itu tak akan mengganggu waktunya untuk keluarga serta grup idola JKT48, di mana kini Melody mengemban jabatan sebagai general manager.

"Kalau JKT48 sendiri kan aku sekarang sudah di back office, jadi nanti paling lebih ke kantor ada meeting-meeting di kantor aja sih," ujarnya.

Baca juga: Melody Nurramdhani Bahagia Disebut Masih Imut-imut

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau