KOMPAS.com - Proses perceraiannya dengan Song Hye Kyo, tak menurunkan semangat aktor Korea Song Joong Ki dalam berkarya.
Pada 18 Juli 2019, OSEN melaporkan bahwa Song Joong Ki akan membintangi film berjudul Bogotá.
Agensinya, Blossom Entertainment, mengakui adanya tawaran tersebut, namun menegaskan belum ada keputusan final dari Song Joong Ki, menerima atau tidak.
"Song Joong Ki menerima tawaran untuk membintangi film Bogotá dan sedang meninjaunya," ujar pihak Blossom.
Baca juga: SongJoong Ki Mulai Syuting Film Baru di Tengah Proses Perceraiannya
Bogotá merupakan film thriller kriminal tentang seorang pria Korea berusia 30-an yang berimigrasi ke Kolombia pada 1990-an.
Lokasi pembuatan film itu 90 persen akan dilakukan di Kolombia, mulai Desember tahun ini hingga Januari 2020.
Film ini nantinya disutradarai dan ditulis oleh Kim Sung Jae, yang membuat debut film komersialnya pada 2013 dengan film berjudul Minority Opinion.
Sementara saat ini, Song Joong Ki sedang menjalani syuting untuk film fiksi ilmiah berjudul Lightning Ship.
Baca juga: Urus Perceraian dari Song Hye Kyo, Song Joong Ki Tinggal dengan Kerabat
Song Joong Ki In Talks To Star Dalam Film Thriller Baru
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.