Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terungkap, Ada Andil Harry Potter di Balik Perjalanan Waktu Avengers: Endgame

Kompas.com - 25/07/2019, 06:59 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Comicbook

KOMPAS.com - Ketika Avengers: Endgame membawa perjalanan waktu ke dalam Marvel Cinematic Universe untuk kali pertama, para penulis film tersebut ingin membawa rasa yang unik untuk genre semacam itu. 

Setelah film-film seperti Back to the Future, Looper, Terminator, dan yang lainnya telah menelurkan aturan unik mereka sendiri untuk kisah perjalanan waktu, penulis Endgame, Christopher Markus dan Stephen McFeely, melakukan hal berbeda.

Mereka mengakui bahwa mereka mungkin telah memodelkan aspek-aspek aturan perjalanan waktu dalam Endgame berdasarkan elemen Harry Potter and Prisoner of Azkaban.

"Kami kembali dan menyaksikan Back to the Future dan Back to the Future 2, secara khusus," kata McFeely tentang persiapan timnya untuk film Endgame dalam wawancara baru-baru ini.

"Semua orang berpikir bahwa itulah cara perjalanan waktu bekerja karena itu film yang bagus, mungkin yang terbaik dari genrenya. Jika kami melakukan itu, melakukan sesuatu di masa lalu dan itu akan merusak masa depanmu, kami akan melakukannya enam kali. Kami tidak mungkin mengikuti aturan itu. Itu bakal menggila," tambahnya.

Faktanya, seri ketiga Harry Potter, yakni Prisoner of Azkaban yang justru menarik perhatian dan lebih masuk akal bagi McFeely saat menjalankan teori perjalanan waktu dalam film Avengers: Endgame

"Aku suka melihat film Harry Potter ketiga, di mana sebuah batu akan memecahkan vas. Kau tidak tahu mengapa dan pemandangannya baik-baik saja dan itu tidak membuatmu terlibat masalah," kata McFeely. 

Baca juga: Dari Black Widow hingga Blade, Film Marvel setelah Avengers: Endgame

Tiga bintang film Harry Potter, Daniel Radcliffe, Rupert Grint, dan Emma Watson.Warner Bros Tiga bintang film Harry Potter, Daniel Radcliffe, Rupert Grint, dan Emma Watson.
"Lalu ketika kamu kembali dan kamu menyadari bahwa mereka telah melemparkannya pada diri mereka sendiri, aku sangat menyukainya," tambahnya.

Tentu saja, jika Avengers: Endgame mengikuti aturan perjalanan waktu ini, itu akan menunjukkan bahwa ada dua karakter seperti Hulk, Iron Man, dan Captain America dalam Pertempuran New York dari film The Avengers (2012). 

McFeely mengakui jika studio "memiliki semua uang di dunia" dan tahu di mana kapal Infinity Saga mendarat, mereka mungkin telah menanamkan benih untuk elemen perjalanan waktu ini kembali dalam film itu. 

Namun, Markus menunjukkan bahwa itu "belum terjadi" sebelum memutuskan semua teori pada akhirnya dapat membuat sakit kepala. 

"Segera, kau berpikir membengkokkan paradoks perjalanan waktu dan lebih baik tidak pergi ke sana," kata Markus.

Pada akhirnya, tim memutuskan untuk tidak mengikuti aturan Back to the Future, namun tetap menyebut film itu dalam dialog dan menantang para pahlawan Avengers untuk kali pertama.

"Itu juga akan membuat mereka mudah menyelesaikan masalah," kata Markus. 

"Mereka hanya akan kembali dan menjatuhkan piring air dan tiba-tiba waktu berubah dan tidak ada bencana. Kami membutuhkannya untuk menjadi hal tersulit yang pernah mereka lakukan," tambahnya.

(Dari kiri) Presiden Marvel Studios Kevin Feige, dan para pemeran Avengers Chris Hemworth, Chris Evans, Robert Downey Jr., Scarlett Johansson, Jeremy Renner, dan Mark Ruffalo menghadiri acara Hand And Footprint Ceremony di TCL Chinese Theatre, Hollywood, California, pada 23 April 2019. Alberto E. Rodriguez/Getty Images for Disney/AFP (Dari kiri) Presiden Marvel Studios Kevin Feige, dan para pemeran Avengers Chris Hemworth, Chris Evans, Robert Downey Jr., Scarlett Johansson, Jeremy Renner, dan Mark Ruffalo menghadiri acara Hand And Footprint Ceremony di TCL Chinese Theatre, Hollywood, California, pada 23 April 2019.
Baca juga: Penulis Avengers: Endgame Ungkap Mengapa Black Widow Harus Tewas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Comicbook
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com