Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pencuri Perhatian dalam Konser Westlife The Twenty Tour 2019

Kompas.com - 07/08/2019, 09:11 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Selama konser berlangsung Shane Filan, Nicky Byrne, Mark Feehily, dan Kian Egan terhitung lima kali mengganti kostum.

Pertama Westlife tampil dengan setelah serba hitam, setelah itu berganti dengan kostum bernuansa warna merah-hitam.

Usai membawakan beberapa lagu, grup vokal asal Irlandia itu lantas berganti kostum mereka dengan jaket kulit berwarna hitam.

Kemudian, Shane dan kawan-kawan juga tampil kasual dengan celana jeans dan juga jaket jeans.

Pada akhir lagu, Westlife tampil menawan dengan balutan setelan jas serba putih bak mempelai pria.

Baca juga: Kenangan Manis Westlife ke Indonesia, Ditunggu di Bandara hingga Hotel

4. Suasana yang Hangat

Dalam konser semalam, Wedtlife begitu hangat menyamput para penontonnya.

Dalam satu momen, Nicky bahkan mengajak satu penonton beruntung untuk naik ke atas panggung. Momen ini sontak membuat penonton lain berteriak karena iri.

Selain itu semua personel tampak bergantian berbicara di atas panggung. Mereka bercerita apa pun, mulai dari kenangan saat bersama, lagu baru, hingga bercanda satu sama lain di atas panggung.

5. Tetap prima

Meski tak lagi muda, namun nyatanya kualitas suara dari keempat personel Westlife tak berubah.

Shane tetap memiliki suara yang lembut dengan sesekali menambahkan teknik husky di beberapa nada tinggi.

Sementara suara Mark, tetap kuat, bahkan di beberapa lagu Mark tampak menunjukkan kebolehannya melakukan improvisasi.

Baca juga: Seorang Penonton Diajak Naik Panggung, Dipeluk hingga Dansa dengan Westlife

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com