"Suatu kehormatan Gundala bisa terpilih di sebuah festival bergengsi. Tentunya bangga film Indonesia bisa disejajarkan dengan film-film terbaik dari seluruh dunia," kata Wicky.
"Ini bukti bahwa secara standar, kualitas film Gundala dapat pengakuan dari publik internasional," kata Joko Anwar.
Sementara itu Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf mengapresiasi catatan yang dibuat film Gundala.
"Film Gundala adalah awal dari serbuan ‘local superheroes’ yang akan meramaikan jagat perfilman nasional," Triawan.
Baca juga: Hail Gundala, Lagu Tema Film Gundala yang Bawa Harapan
Film Gundala bercerita tentang Sancaka telah hidup di jalanan sejak orang tuanya meninggalkannya.
Menjalani kehidupan yang berat, Sancaka bertahan hidup dengan memikirkan keselamatannya sendiri.
Baca juga: Abimana Aryasatya Curhat soal Beban Perankan Gundala hingga Deg-degan
Ketika keadaan kota memburuk dan ketidakadilan merajalela, Sancaka memutuskan, apakah dia terus hidup menjaga dirinya sendiri atau berjuang untuk menolong yang tertindas.
Gundala merupakan produksi kerja sama Bumilangit Studios dan Screenplay Films dengan Legacy Pictures dan Ideosource Entertainment.
Film ini akan diputar di bioskop-bioskop di seluruh Indonesia pada 29 Agustus 2019.
Baca juga: Abimana Aryasatya: Gundala Bisa Jadi Film Nasional Terbaik
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.