Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Lagu Musisi Tanah Air Ini Bangkitkan Semangatmu di Hari Kemerdekaan

Kompas.com - 17/08/2019, 19:16 WIB
Andika Aditia,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

4. Rumah Kita - God Bless

Lagu "Rumah Kita" milik grup band legendaris Indonesia, God Bless menjadi salah satu lagu yang tak lekang oleh waktu.

Lagu ini juga berulang kali dinyanyikan oleh musisi dari waktu ke waktu.

"Rumah Kita" kembali populer ketika dinyanyikan kembali oleh "Indonesian Voices" atau musisi-musisi di bawah naungan label Sony Music, seperti Duta Sheila on 7, Kikan, Glenn Fredly, Armand Maulana, Fadly PADI, Audi, dan lain-lain. 

Lagu "Rumah Kita" menggambarkan Indonesia dengan segala kekayaan di dalamnya. Lagu ini dirilis pada tahun 1988 dari album Semut Hitam.

5. Satu Indonesia - Kotak

Band KotaK berpose dalam pemotretan usai program Selebrasi di Menara Kompas, Jakarta, Selasa (8/5/2018). Dalam live streaming pada FB Kompas.com itu, KotaK membawakan tiga lagu, yaitu Mati Rasa, Masih Ada, dan Hilang.MAULANA MAHARDHIKA Band KotaK berpose dalam pemotretan usai program Selebrasi di Menara Kompas, Jakarta, Selasa (8/5/2018). Dalam live streaming pada FB Kompas.com itu, KotaK membawakan tiga lagu, yaitu Mati Rasa, Masih Ada, dan Hilang.

Grup band Kotak yang digawangi Tantri dan kawan-kawan juga menelurkan sebuah lagu bernuansa nasionalisme berjudul "Indonesia Satu". 

Lagu ini dirilis pada tahun 2014 dari album "Never Dies". Coba dengerin deh lagu ini, liriknya membangkitkan semangat pemuda Indonesia!

6. Menjadi Indonesia - Efek Rumah Kaca

Efek Rumah Kaca tampil dalam Synchronize Festival 2017 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (6/10/2017). Acara musik ini berlangsung selama tiga hari hingga Minggu 8 Oktober 2017.KOMPAS.com/ANDREAS LUKAS ALTOBELI Efek Rumah Kaca tampil dalam Synchronize Festival 2017 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (6/10/2017). Acara musik ini berlangsung selama tiga hari hingga Minggu 8 Oktober 2017.
Grup band indie, Efek Rumah Kaca, telah melahirkan banyak lagu dengan lirik yang bernilai sastra, tak terkecuali soal nasionalisme.

Cholil dan kawan-kawan juga menggubah lagu berjudul "Menjadi Indonesia" yang dirilis pada tahun 2008 dari album "Kamar Gelap". 

7. Jadilah Legenda - Superman is Dead 

Superman is Dead membuka konser Iwan Fals & Band Aku Cinta di Ecopark Ancol,Jakarta Utara, Sabtu (30/3/2019).KOMPAS.com/IRA GITA Superman is Dead membuka konser Iwan Fals & Band Aku Cinta di Ecopark Ancol,Jakarta Utara, Sabtu (30/3/2019).
Band punk asal Bali, Superman Is Dead" juga merilis singel berjudul "Jadilah Legenda" yang dirilis pada tahun 2013 dari album "Sunset Di Tanah Anarki". 

Penonton selalu bersemangat menyanyikan lirik per lirik lagu ini ketika band yang digawangi Bobby, Eka, Jerinx itu membawakan "Jadilah Legenda". 

8. Ayo! Indonesia Bisa - Sherina feat Ello

Sherina Munaf berpose saat menghadiri perilisan teaser Wiro Sableng di XXI Plaza Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (11/5/2018).Kompas.com/Tri Susanto Setiawan Sherina Munaf berpose saat menghadiri perilisan teaser Wiro Sableng di XXI Plaza Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (11/5/2018).

Lagu "Ayo Indonesia bisa" dinyanyikan Sherina dan Ello untuk memberikan semangat kepada para atlet yang berjuang pada ajang Sea Games 2011. 

Tak salah, jika lagu ini kembali didengarkan ketika hari kemerdekaan.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau