Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Para Artis dan Ojek Online, dari Melanie Subono hingga Laila Sari

Kompas.com - 20/08/2019, 07:35 WIB
Sherly Puspita,
Dian Maharani

Tim Redaksi

Ketika Billy menghubungi oknum tersebut, Billy justru mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan.

Akhirnya, Billy Syahputra kehilangan uang dan makanan pesananya pun tak datang. Meski kecewa, Billy mengaku ikhlas menerima kejadian ini.

Baca juga: Pernah Ditipu, Billy Syahputra Tak Kapok Gunakan Jasa Ojek Online

 

4. Laila Sari

Kisah selanjutnya terjadi saat pemakaman artis senior Laila Sari di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2017).

Saat itu hal tak biasa terjadi. Tampak rombongan pengemudi ojek online mengantarkan jenazah artis tiga zaman itu. Mereka juga ikut membopong keranda mendiang Laila bersama kerabat keluarga.

Kemudian, jenazah Laila dimasukkan ke liang lahat dengan iringan tahlil dan kumandang adzan. Isak tangis terdengar dari keluarga Laila termasuk anak angkatnya, Maya, dan cucunya, Melati, saat liang lahat ditutup.

Baca juga: Rombongan Ojek Online Antar Laila Sari ke Peristirahatan Terakhir

Sambil membaca doa, satu per satu dari mereka menaburkan bunga di pusara Laila. Sementara, beberapa ojek online masih terlihat mengelilingi peristirahatan terakhir Laila.

Usai keluarga mengucapkan salam perpisahan kepada Laila, para pengemudi ojek online tadi kemudian merapat ke kuburan Laila dan ikut mendoakannya.

Hendra Dermawan, salah seorang pengemudi ojek online, mengaku datang dari Bekasi khusus untuk mengantarkan jenazah Laila Sari ke peristirahatan terakhirnya.

Ia menyebut, kedatangan mereka adalah bentuk dari solidaritas dan rasa hormat untuk artis senior tersebut.

Artis Ruben Onsu di Polda Metro Jaya. RINDI NURIS VELAROSDELA Artis Ruben Onsu di Polda Metro Jaya.

5. Ruben Onsu

Kisah terakhir datang dari pembawa acara Ruben Onsu.

Pada bulan Agustus 2018 beredar video di media sosial yang menunjukkan karyawan
restoran cepat saji Geprek Bensu milik Ruben di Lampung tengah memukul seorang pengemudi ojek online.

Sesaat setelah video itu viral, suami Sarwendah ini segera menyampaikan klarifikasi.

Ruben menegaskan, pemukulan yang terjadi dilatarbelakangi urusan asmara. Meski demikian ia tak menjelaskan lebih detail terkait urusan asmara yang dimaksud.

Baca juga: Kata Ruben, Ini Penyebab Baku Pukul Driver Ojek Online dan Pegawai Geprek Onsu

Ruben menyesalkan kejadian tersebut. Gara-gara hal itu, nama restoran miliknya turut tercatut.

Melalui akun Instagram miliknya Ruben kemudian memohon maaf atas insiden itu.

Ruben Onsu mengaku langsung memecat oknum pegawai Geprek Bensu yang terlibat insiden pemukulan pengemudi ojek online tersebut.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau