JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Cut Meyriska mengaku tak menyangka bahwa suaminya Roger Danuarta akan membacakan surat Ar Rahman saat akad nikah di Medan, Sumatera Utara, pada 17 Agustus 2019.
Menurut Cut Meyriska, rasa terkejut itu lantaran ia tak pernah melihat sang suami berlatih sebelumnya.
"Aku enggak nyangka karena aku waktu lagi persiapan pernikahan, setiap hari ketemu Roger dan Roger enggak pernah ada latihan di depan aku atau apa pun. Aku juga enggak ngerti, tetapi benar-benar dia ngasih surprise buat aku," ujar Cut Meyriska jelang resepsi pernikahannya di Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Minggu (25/8/2019).
Baca juga: Pernikahan Cut Meyriska dan Roger Danuarta Padukan Adat Aceh dan Tionghoa
Ia mengatakan, lantunan surat Ar Rahman yang dibacakan Roger Danuarta bukanlah mahar seperti yang dikira banyak orang.
"Dan itu bukan mahar ya, karena di luar banyak berita yang mengatakan bahwa itu mahar. Itu bukan mahar bahwa itu memang kejutan dari Roger buat keluarga aku dan aku sendiri," ucapnya.
Melihat sang suami membaca surat Ar Rahman, Cut Meyriska mengaku tersipu malu sekaligus mendapatkan motivasi baru.
Baca juga: Ikut Upacara Tea Pai Bersama Roger Danuarta, Cut Meyriska Senang Dapat Angpau
Pada kesempatan yang sama, Roger Danuarta mengaku mempelajari melantunkan surat Ar Rahman selama sekitar satu minggu sebelum ijab kabul.
Ia merasa arti surat tersebut sangat menyentuh bagi pernikahannya.
Baca juga: Menikah dengan Roger Danuarta, Cut Meyriska: Terima Kasih Sekarang Kami Suami Istri
"Karena yang aku baca dari artinya juga memang sangat bagus banget dan ibaratnya bisa dibilang sebuah nasihat untuk diri aku yang ingin menikah dan memberikan sesuatu yang baik saja sih niatnya," ucap Roger Danuarta.
Ada yang menarik dalam rangkaian resepsi pernikahan Cut Meyriska dan Roger Danuarta pada hari ini, Minggu (25/8/2019).
Sebelum melangsungkan resepsi di Ritz Carlton, SCBD, Jakarta Selatan, mereka berdua lebih dulu melewati upacara tea pai atau minum teh yang lazim dilakukan dalam pernikahan adat Tionghoa, mengikuti adat keluarga Roger.
Dalam acara itu, kedua mempelai memberikan penghormatan kepada keluarga dan kerabat yang lebih tua, serta serah terima angpau.
Baca juga: Berbusana Merah-Emas, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Gelar Resepsi Pernikahan
Usai menjalani prosesi tersebut, Cut Meyriska mengaku sangat senang.
"Senang dapat angpau he-he-he," ucap Cut Meyriska sebelum acara resepsi pernikahannya, Minggu malam.
Baca juga: Lihat Jas Pengantin Roger Danuarta, Cut Meyriska Tak Berhenti Ngomong Wow
Sementara, menurut Roger, tradisi tea pai punya makna dan harapan penting bagi pasangan yang hendak menikah.
Kata Roger, dalam prosesi tea pai, sanak saudara akan mendoakan calon pengantin agar mendapatkan segala kebaikan dalam kehidupan rumah tangganya nanti.
"Minum teh itu minta restu sama keluarga, mereka yang sudah menikah untuk mendoakan pernikahan kami," ucap Roger.
Baca juga: Roger Danuarta dan Cut Meyriska Menikah Tepat 17 Agustus, Ini Alasannya
Roger Danuarta dan Cut Meyriska menggunakan busana pernikahan berwarna merah saat menggelar resepsi pada Minggu malam.
Bordiran motif burung merak dan aksen warna emas bernuansa oriental pada busana mereka semakin membuat pasangan itu tampak kompak nan harmonis.
Sebelumnya, Roger Danuarta dan Cut Meyriska telah melangsungkan akad nikah di Medan, Sumatera Utara, pada 17 Agustus 2019.
Baca juga: Cerita Cinta Roger Danuarta dan Cut Meyriska dari Lamaran hingga Menikah
Saat melangsungkan akad nikah di Sumatera Utara, Roger Danuarta memberikan mahar 150 gram emas kepada Cut Meyriska.
Sekali lagi, selamat menempuh hidup baru Roger Danuarta dan Cut Meyriska!
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.