JAKARTA, KOMPAS.com - Hannah Al Rashid (33) dikenal sebagai di dunia perfilman sebagai seorang aktis yang jago bela diri.
Hannah berujar, kemampuan bela diri yang ia miliki tidak lepas dari peran ayahnya. Ayah Hanna menurunkan ilmu bela diri kepada anaknya.
"Gue mah memang suka berantem dari kecil. Memang sudah diajarin sama bokap untuk bela diri," kata Hannah dalam screening dan gala premiere film Gundala di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu malam (29/8/2019).
Baca juga: Baru Tiba dari Amerika, Raline Shah Langsung Tonton Gundala
Kebetulan saat tinggal di London, Inggris, lingkungan tempat tinggalnya kurang aman. Hal itulah yang membuat sang ayah mengajarkan Hannah bela diri.
"Jadi kalau tidak tahu bela diri, ya, mungkin akan lebih high risk. Jadi memang dari kecil diajar berantem mulu sama abang gue juga," kata dia.
"Sekarang gue bangga skill-skill yang sudah ditanamkan sama bokap gue waktu kecil itu bisa berguna," kata Hanna.
Baca juga: Film Gundala Punya Satu Adegan Post-credit, Siap-siap Berdecak Kagum
Sambil berkelakar, kata Hannya, ia tidak hanya sebagai preman perempuan yang jago berantem. Namun, kemampuannya juga bisa dimanfaatkan untuk akting.
"Jadi, ya, skill saya akhirnya berguna banget," sambung dia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.